Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Soft News dan Cirinya

Kompas.com - 04/01/2022, 10:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

Sumber Britannica

KOMPAS.comSoft news bisa disebut juga berita ringan atau berita halus. Salah satu ciri soft news adalah bersifat timeless atau tidak terikat waktu.

Biasanya soft news memuat sisi lain dari sebuah peristiwa penting yang dianggap menarik, atau kejadian yang berdiri sendiri (tidak berkaitan dengan peristiwa penting).

Pengertian soft news

Menurut Nina dan Triyanto dalam Jurnalisme Positif (2021), soft news adalah jenis berita ringan yang lebih menekankan pada sisi human interest, tanpa adanya keterikatan waktu atau timeless.

Dibanding jenis berita lainnya, soft news lebih berfokus pada sisi menarik atau hal unik dari sebuah peristiwa. Sehingga gaya penulisannya pun juga tidak terlalu kaku dan cenderung santai.

Mengutip dari buku Siaran Televisi Nondrama: Kreatif, Produktif, Public Relations, dan Iklan (2015) karya Rusman Latied dan Yusiatie Utud, soft news atau berita lunak merupakan segala informasi penting dan menarik yang disampaikan secara mendalam, namun tidak bersifat harus segera disampaikan kepada publik.

Ciri soft news

Salah satu ciri soft news yang membedakannya dengan jenis berita lainnya ialah sifatnya yang tidak terikat pada waktu (timeless).

Sifat timeless ini memungkinkan soft news bisa dibaca atau disaksikan kapan saja, dan tidak mengharuskan pihak media untuk segera menyampaikannya kepada publik.

Baca juga: Feature: Pengertian dan 4 Poin Kekhasannya

Melansir dari buku TV Programming: Sebagai Satu Kesisteman untuk Meraih Jumlah Audiens secara Optimal (2017) karya Hidajanto Djamal, ciri soft news lainnya, yakni tidak harus aktual.

Artinya berita yang disampaikan dalam soft news tidak selalu berupa peristiwa terbaru atau aktual, melainkan bisa bersumber dari peristiwa yang sudah terjadi beberapa waktu lalu, atau kejadian lainnya yang bersifat unik serta menarik.

Selain itu, ciri lain dari soft news adalah menekankan pada detail pemberitaannya. Detail tersebut disampaikan dengan gaya bahasa yang ringan dan mengalir seperti layaknya sebuah cerita.

Mengutip dari situs Encyclopaedia Britannica, soft news berkaitan erat dengan kehidupan individu, yakni kisah human interest serta selebriti.

Soft news merupakan perpaduan antara penyampaian informasi dan hiburan di saat yang bersamaan. Sehingga ketika dibaca atau disaksikan publik, soft news dapat menghibur, namun tetap informatif.

Bila disimpulkan, ciri soft news ada lima, yakni:

  1. Bersifat timeless atau tidak terikat waktu.
  2. Isi beritanya tidak harus aktual.
  3. Soft news lebih menekankan pada detail pemberitaannya.
  4. Lebih menekankan pada sisi human interest dan selebriti.
  5. Sifatnya menghibur, tetapi tetap informatif.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com