Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenis Suara Manusia: Sopran, Alto, Tenor, Baritone, dan Bass

Kompas.com - Diperbarui 15/01/2022, 08:38 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri ,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

Penyanti dengan suara ini contohnya adalah Adele.

Suara laki-laki

Tenor

Jika sopran adalah suara tertinggi untuk perempuan dewasa, suara tertinggi untuk pria adalah tenor. Jenis suara ini bisa menjangkau nada B hingga G1.

Suara tenor sering diklasifikasikan atau dibagi ke jenis dramatic tenor, lyric tenor, dan heroic tenor. Pengklasifikasian ini didasarkan pada ketangkasan suara, warna suara, serta berat suara.

Contoh penyanyi yang bisa menjangkau suara ini adalah Freddie Mercury, vokalis Queen.

Baca juga: Seni Kolase dan Caranya

Countertenor atau contra tenor

Countertenor sering juga disebut sebagai contra tenor dalam suara alto pria dewasa. Biasanya di Inggris, jenis suara ini lebih merujuk pada falsetto alto dibanding tenor yang tinggi.

Jangkauan suara untuk countertenor adalah lebih tinggi dan jangkauan nadanya lebih luas dibanding tipe suara tenor.

Laki-laki yang menyanyi dengan suara ini bisa terdengar seperti perempuan.

Contoh penyanyi yang memiliki suara ini Alfred Deller dan Andreas Scholl.

Bariton atau baritone 

Jenis suara bariton adalah jenis suara pria dewasa yang tidak terlalu tinggi dan rendah atau yang bisa disebut sedang.

Jangkauan nadanya adalah dari nada A hingga nada F1. Sama seperti suara tenor, bariton juga dikelompokkan berdasar jangkauan nada, kualitas serta warna dari suara tersebut.

Istilah suara bariton pertama kali digunakan dalam musik barat, menjelang akhir abad ke-15. Tepatnya pada saat seorang komposer berusaha mengeksplor sonoritas polifonik.

Contoh penyanyi yang memiliki suara ini adalah David Bowie.

Baca juga: Memahami Makna Lagu dalam Bahasa Inggris

Bass 

Bass adalah jenis suara pria dewasa. Jangkauan nadanya adalah dari nada E hingga nada C1. Pada abad ke-18, suara bass memegang peran struktural yang penting. Saat itu suara bass menjadi fondasi harmoni. 

Jenis suara bass profundo, memiliki suara yang rendah namun kaya. Sedangkan basso cantante memiliki suara yang lebih ringan.

Contoh penyanyi yang memiliki suara ini adalah Barry White dan Louis Armstrong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com