Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahap Pendaratan dalam Olahraga Lompat Jauh

Kompas.com - 16/12/2020, 16:30 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri ,
Ari Welianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Olahraga lompat jauh adalah salah satu jenis olahraga atletik yang sering dikompetisikan, baik di dalam maupun luar negeri.

Dalam melakukan olahraga lompat jauh, para atlet harus sungguh-sungguh menguasai keterampilan empat teknik dasarnya.

Tujuan dari olahraga ini adalah untuk melompat sejauh mungkin dan memenangkan pertandingan. Maka, penguasaan teknik dan rutin berlatih adalah kunci utama agar berhasil.

Secara garis besar, olahraga lompat jauh memiliki empat teknik dasar atau tahapan. Apa sajakah itu?

Mengutip dari situs Athletics Coaching, empat teknik dasar dalam olahraga lompat jauh adalah approach (teknik awalan), take-off (teknik lepas landas), flight (teknik saat melayang di udara), serta landing (teknik pendaratan).

Baca juga: Tahap Sikap Saat Melayang di Udara dalam Olahraga Lompat Jauh

Seluruh teknik ini sangat penting untuk menunjang performa dan keberhasilan dalam melompat sejauh mungkin.

Approach dalam lompat jauh dilakukan dengan berlari secepat mungkin, untuk memberi tenaga pada saat melompat.

Take-off dalam lompat jauh harus dilakukan dengan posisi tubuh yang benar. Selain itu, dalam melakukan teknik ini butuh keseimbangan serta stabilitas tubuh yang baik.

Sedangkan untuk fase flight, memiliki tiga teknik penting, yakni stride jump, hang style, dan hitch-kick. Semua teknik tersebut patut untuk dipelajari serta dikuasai.

Setelah melakukan tiga teknik tersebut, para atlet harus melewati fase landing atau pendaratan. Fase ini sama pentingnya seperti tiga teknik sebelumnya.

Agar bisa memenangkan pertandingan, para atlet harus bisa melompat dan mendarat sejauh mungkin.

Baca juga: Pengertian dan Teknik Lompat Kangkang

Lalu, bagaimana caranya untuk melakukan teknik pendaratan dalam olahraga lompat jauh?

Berikut penjelasannya yang dilansir dari situs My Active SG dan Athletics Coaching:

Hal pertama yang harus diperhatikan oleh para atlet sebelum mendarat adalah memposisikan tubuh dengan baik dan benar.

Saat akan mendarat ke bak pasir, kedua tumit kaki di angkat dan kepala ditundukkan ke bawah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com