Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal UAS Sejarah Peminatan: Revolusi Perancis

Kompas.com - 22/11/2020, 15:11 WIB
Gama Prabowo,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Revolusi Perancis adalah gerakan perlawanan masyarakat Perancis yang bertujuan untuk meruntuhkan sistem monarki absolut kerajaan Perancis. Revolusi Perancis berlangsung antara 1789-1815.

Dalam perkembangan sejarah negara-negara di dunia, Revolusi Perancis memilki pengaruh yang besar terhadap aspek-aspek kehidupan masyarakat Internasional.

Berikut kumpulan soal UAS tentang Revolusi Perancis beserta pembahasannya :

Soal 1: Sebutkan faktor penyebab terjadinya Revolusi Perancis!

Jawaban

Dalam buku Sejarah Eropa: Dari Eropa Kuno hingga Eropa Modern (2012) karya Wahjudi Djaja, kemunculan Revolusi Perancis disebabkan oleh banyak faktor yang saling terintegrasi satu sama lain. Berikut faktor penyebab terjadinya Revolusi Perancis:

  • Sebab umum

Sebab umum Revolusi Perancis adalah:

  1. Sikap pemerintah kerajaan Perancis yang absolut dan kaku dalam menghadapi perubahan
  2. Munculnya masa aufklarung dan aliran rasionalisme
  3. Munculnya tokoh pemikir Perancis seperti Montesquieu, Voltaire dan JJ Rousseau
  4. Keberhasilan Amerika Serikat dalam melakukan Revolusi
  5. Kekejaman sistem pemrintahan monarki absolut pada masa raja Louis XVI
  • Sebab Khusus

Sebab khusus Revolusi Perancis, yaitu pemborosan dan gaya hidup mewah dari Marie Antoinette yang menyebabkan defisit ekonomi Kerajaan Perancis.

Baca juga: Penyebab Terjadinya Revolusi Perancis

Soal 2: Sebutkan ciri-ciri sistem pemerintahan monarki absolut raja Louis XVI!

Jawaban:

Konsep absolutisme diperkenalkan oleh Niccolo Machiavelli. Dalam konsep absolutisme, raja atau penguasa berhak untuk menjalankan pemerintahan secara tak terbatas dengan menggunakan cara apa pun.

Raja Louis XVI menerapkan absolutisme di kerajaan Perancis yang memiliki sistem monarki. Berikut merupakan ciri-ciri dari pemerintahan monarki absolut raja Lois XVI:

  1. Pemerintah dijalankan tanpa adanya konstitusi (Undang-Undang)
  2. Berpegang pada semboyan l’etat cest moi (negara adalah saya)
  3. Raja menganggap dirinya adalah wakil Tuhan di dunia
  4. Raja berhak memberi surat penangkapan terhadap siapa pun yang dicurigainya
  5. Pemerintahan tidak memiliki pengawas dan parlemen

Baca juga: Indonesia di Bawah Penjajahan Perancis

Soal 3: Sebutkan dampak Revolusi Perancis!

Jawaban

Dalam buku Peradaban Barat : Dari Revolusi Perancis hingga Zaman Global (2013) karya Marvin Perry, Berikut dampak Revolusi Perancis bagi masyarakat dunia:

  1. Tersebarnya paham sekulerisme dan liberalisme
  2. Berkembangnya paham demokrasi dan gagasan revolusioner
  3. Meningkatnya popularitas dari pemikiran-pemikiran tokoh Perancis
  4. Runtuhnya sistem feodalisme di beberapa negara dunia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Perbedaan Simple Past Tense dan Past Continuous Tense

Perbedaan Simple Past Tense dan Past Continuous Tense

Skola
Antonim dalam Bahasa Inggris: Pengertian, Jenis, dan Contohnya

Antonim dalam Bahasa Inggris: Pengertian, Jenis, dan Contohnya

Skola
Polisemi: Pengertian, Ciri-ciri, dan Contohnya

Polisemi: Pengertian, Ciri-ciri, dan Contohnya

Skola
35 Contoh Kalimat Future Perfect Tense beserta Artinya

35 Contoh Kalimat Future Perfect Tense beserta Artinya

Skola
Contoh Perumpamaan 'Kaya Apa' dalam Bahasa Jawa

Contoh Perumpamaan "Kaya Apa" dalam Bahasa Jawa

Skola
Ateges Tanpa Basa Jawa

Ateges Tanpa Basa Jawa

Skola
Bahasa Jawa: Wujude Aksara Jawa

Bahasa Jawa: Wujude Aksara Jawa

Skola
Bahasa Jawa: Nulis lan Maca Pawarta

Bahasa Jawa: Nulis lan Maca Pawarta

Skola
Teori Ordinal dalam Perilaku Konsumen

Teori Ordinal dalam Perilaku Konsumen

Skola
4 Faktor yang Memengaruhi Laju Reaksi, Apa Saja?

4 Faktor yang Memengaruhi Laju Reaksi, Apa Saja?

Skola
Komunikasi Full Duplex: Pengertian dan Contohnya

Komunikasi Full Duplex: Pengertian dan Contohnya

Skola
5 Perbedaan DNA dan RNA yang Penting untuk Diketahui

5 Perbedaan DNA dan RNA yang Penting untuk Diketahui

Skola
Cerita Legendha Basa Jawa

Cerita Legendha Basa Jawa

Skola
Bahasa Jawa: Ngandharake Crita Legendha

Bahasa Jawa: Ngandharake Crita Legendha

Skola
Bahasa Jawa: Ngandharake Surasa lan Nulis Tembang

Bahasa Jawa: Ngandharake Surasa lan Nulis Tembang

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com