Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa itu Elektromagnet?

KOMPAS.com – Proses pembuatan magnet dengan mengaliri arus listrik pada benda magnet dinamakan elektromagnetik. Proses tersebut menghasilkan magnet yang disebut sebagai elektromagnet.

Untuk lebih memahami tentang elektromagnet, simaklah penjelasan di bawah ini!

Pengertian elektromagnet

Dilansir dari Science Learning Hub, elektromagnet adalah magnet yang dihasilkan medan listrik. Sehingga, berbeda dengan magnet permanen.

Tidak seperti magnet permanen yang medan magnetnya terus-menerus ada, medan magnet elektromagnetik dapat dinyalakan ataupun dimatikan.

Sehingga, dapat digunakan oleh perangkat elektronik yang memerlukan gaya magnet dalam waktu singkat.

Contoh peralatan yang menggunakan elektromagnet adalah generator magnet pada exacavator yang digunakan untuk mengangkat benda logam yang berat, relai, dan juga sakelar listrik.

Pembuatan elektromagnet

Dilansir dari Department of Electrical & Computer Engineering, elektromagnet terbuat dari gulungan kawat (coil atau kumparan) yang dialiri listrik.

Gulungan kawat tersebut dililitkan pada sepotong logam. Logam yang digunakan merupakan benda magnetis, misalnya tembaga.

Dilansir dari How Stuff Works, kawat kemudian dialiri oleh arus listrik yang bersumber dari baterai ataupun sumber lain.

Hal tersebut kemudian akan menginduksi dipol-dipol pada benda magnetik untuk bergerak ke kutub-kutub, sehingga potongan logam berubah menjadi magnet.

Makin besar kuat arus yang mengalir pada kawat, maka makin kuat magnet yang dihasilkannya.

Selain itu, jumlah lilitan kumparan kawat yang makin banyak juga menghasilkan medan magnet yang makin kuat.

https://www.kompas.com/skola/read/2024/01/24/180000769/apa-itu-elektromagnet-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke