Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/05/2023, 19:00 WIB
Monika Novena,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Misteri Bulan, satelit Bumi yang masih belum terjawab adalah tentang bentuk intinya. Investigasi menyeluruh telah menemukan jawaban dari misteri tersebut.

Penelitian tersebut menemukan bahwa bentuk inti Bulan sebenarnya adalah bola padat dengan kepadatan yang mirip dengan besi.

Peneliti pun berharap temuan bentuk inti Bulan ini bisa membantu menyelesaikan perdebatan panjang tentang apakah bagian dalam Bulan itu padat atau cair, serta mengarah pada pemahaman yang lebih akurat mengenai satelit alami Bumi tersebut.

Komposisi interior pada inti Bulan

Dikutip dari Science Alert, Jumat (5/5/2023) menyelidiki komposisi interior objek di Tata Surya paling efektif dilakukan melalui data seismik. Hal ini juga yang dilakukan peneliti untuk mengungkap bentuk inti Bulan.

Cara gelombang akustik yang dihasilkan oleh gempa bergerak dan dipantulkan dari material di dalam planet atau Bulan, sehingga dapat membantu para ilmuwan membuat peta detail interior objek.

Baca juga: Seperti Apa Desain Baju Astronot Terbaru yang Akan Dipakai ke Bulan?

Dalam studi untuk mengetahui inti Bulan ini, peneliti menggunakan data seismik Bulan yang dikumpulkan oleh misi Apollo. Sayangnya, resolusinya terlalu rendah untuk menentukan keadaan inti dalam secara akurat.

Untuk mengetahuinya, tim yang dipimpin oleh astronom Arthur Briaud dari Pusat Penelitian Ilmiah Nasional Perancis lantas mengumpulkan lagi data dari misi luar angkasa dan eksperimen laser Bulan untuk menyusun profil berbagai karakteristik Bulan.

Itu termasuk tingkat deformasi oleh interaksi gravitasinya dengan Bumi, variasi jaraknya dari Bumi, dan kepadatannya.

Selanjutnya, mereka melakukan pemodelan dengan berbagai tipe inti untuk menemukan mana yang paling cocok dengan data observasi.

Ada beberapa temuan yang menarik dari penelitian inti Bulan. Model yang paling mirip dengan satelit Bumi itu menggambarkan pembalikan aktif jauh di dalam mantel Bulan.

Baca juga: Seperti Apa Gambar Bulan dan Bumi yang Diambil Pengorbit Korea Selatan?

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com