Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/09/2022, 20:00 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Hiu merupakan salah satu predator yang ganas. Dengan kekuatan gigitannya, hiu seolah bisa memangsa apa saja.

Meski demikian, predator laut ini takut terhadap lumba-lumba yang bahkan terkesan tidak berbahaya.

Ada beberapa alasan hiu takut terhadap lumba-lumba, salah satunya adalah karena moncong lumba-lumba yang bisa melukai hiu.

Alasan hiu takut terhadap lumba-lumba

Dilansir dari Seaworld Orlando, berikut adalah beberapa alasan hiu takut terhadap lumba-lumba.

1. Lumba-lumba dapat bermanuver dengan cepat

Kombinasi kulit dan sendi rangka yang fleksibel memudahkan lumba-lumba untuk bermanuver dengan cepat.

Baca juga: Kenapa Lumba-lumba Melompat dari Air?

Tentunya ini bisa merugikan dalam pertarungan melawan hiu yang memiliki tulang rawan.

2. Moncong lumba-lumba dapat melukai hiu

Moncong lumba-lumba rerbuat dari tulang yang sangat kuat dan tebal. Lumba-lumba akan memposisikan diri beberapa meter di bawah hiu dan menusukkan moncongnya ke perut hiu yang lembut hingga menyebabkan luka dalam yang serius.

3. Kawanan lumba-lumba saling melindungi

Hiu adalah predator soliter, sedangkan lumba-lumba melakukan perjalanan dalam kelompok. 

Setiap kali anggota kelompok berada dalam bahaya, misalnya diserang oleh hiu, anggota kelompok yang lain bergegas untuk membela teman mereka. 

Baca juga: Apakah Lumba-lumba Berbahaya?

4. Lumba-lumba sulit ditangkap 

Dikenal sebagai pemburu yang sembunyi-sembunyi, peluang terbaik hiu untuk menangkap lumba-lumba adalah saat ia tidak sadar atau berada di titik buta.

Namun, jika upaya tersebut tidak berhasil, lumba-lumba dapat dengan mudah melarikan diri atau berkumpul kembali untuk melawan hiu dengan kawanannya.

Lumba-lumba bisa berenang lebih cepat daripada kebanyakan spesies hiu sehingga ia menjadi mangsa yang sulit ditangkap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com