Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fenomena Cacing Bermunculan di Solo dan Klaten, Ini Penjelasan Ahli

Kompas.com - 19/04/2020, 16:02 WIB
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Penulis

KOMPAS.com - Pedagang di Pasar Gede Solo digegerkan dengan munculnya cacing dalam jumlah banyak di Pasar Gede Solo, Sabtu (18/4/2020). Bahkan, fenomena ini juga terjadi di Klaten, Jawa Tengah.

Ahli menilai fenomena ini dapat saja terjadi akibat perubahan musim dan kondisi cuaca.

Seorang pedagang bakso di pasar ini, Marsono, sebelumnya mengungkapkan telah mencoba membersihkan cacing-cacing tersebut, namun cacing ini terus keluar dari tanah.

"Cacing ini muncul dari taman. Kalau cacing itu dikumpulkan ada satu ember. Jumlah cacingnya banyak," kata Marsono.

Baca juga: Cacing Laut Dalam dan Bakteri Bersama Memanen Energi dari Metana

Peneliti Bidang Zoologi Pusat Penelitian Biologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Hari Nugroho mengatakan hewan memiliki kepekaan tinggi terhadap gejala alam.

"Namun dalam hal ini saya kira, bisa jadi karena perubahan cuaca. Apalagi saat ini kita sedang menuju perubahan musim, dari penghujan ke kemarau," kata Hari kepada Kompas.com, Minggu (19/4/2020).

Dalam perubahan musim, biasanya hewan akan melakukan migrasi. Sebab, kemungkinan habitat mereka saat ini sudah tidak lagi sesuai.

Ilustrasi cacingThinkstock.kolesnikovserg Ilustrasi cacing

"Itu sama seperti seolah cacing-cacing hilang saat musim kemarau, lalu saat hujan mereka bermunculan di mana-mana. Dan yang perlu diketahui, bagaimana kondisi cuaca di Solo saat ini," imbuh Hari.

Cacing yang muncul di Pasar Gede Solo jumlah banyak, kata Hari, bisa saja terjadi karena faktor lingkungan.

Sebab, seperti lingkungan pasar yang pada umumnya lembab, becek atau kondisi tanah yang berair secara umum sangat cocok sebagai tempat hidup cacing.

Lebih lanjut Hari menjelaskan tidak semua jenis cacing tanah sama. Pasalnya, cacing tanah di daerah pertanian, perkebunan maupun hutan akan dapat saja berbeda dengan yang ada di lingkungan urban dan permukiman.

Baca juga: Cacing Berjenis Kelamin Tiga Ditemukan di Danau Beracun AS

Hari memperkirakan cacing-cacing yang muncul di Pasar Gede Solo itu adalah cacing yang biasanya berada di kawasan urban atau permukiman.

"Prediksi saya itu mungkin cacing invasif yang sangat mudah beradaptasi. Baik di Indonesia maupun negara mana pun, ada beberapa jenis cacing tanah yang invasif," jelas Hari.

Cacing-cacing ini bukan hewan asli Indonesia yang mungkin terbawa oleh berbagai perantara yang kemudian beradaptasi dan berkembang di alam.

Baca juga: Cacing Parasit Ancam Hewan Laut, Mungkinkah Sushi juga Terkontaminasi?

 

 

Kemungkinan cacing invasif

Tak hanya di Solo, kemunculan cacing juga terjadi di Desa Socokangsi, Kecamatan Jatinom. Kemunculan cacing itu viral di media sosial Instagram. Salah satunya seperti yang diunggah oleh akun @kabar_klaten.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com