Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal Disfungsi Seksual, dari Penyebab, Gejala hingga Dampaknya

KOMPAS.com - Meski jarang dibicarakan, disfungsi seksual sebetulnya adalah masalah serius yang dialami oleh banyak orang.

Disfungsi seksual merupakan gangguan fisik atau psikologis yang membuat seseorang atau pasangannya kesulitan mencapai kepuasan seksual, terutama saat bersenggama.

Untuk menghindari dampak buruk dari gangguan disfungsi seksual, ada baiknya Anda mengetahui penyebab, faktor risiko, gejala maupun dampaknya dalam kehidupan.

Penyebab disfungsi seksual

Disfungsi seksual pada pria dapat diakibatkan oleh dua hal berikut.

1. Penyebab fisik

Adapun beberapa masalah penyerta yang dapat menyebabkan disfungsi seksual secara fisik yaitu:

- Kadar hormon tetosteron rendah

- Efek samping atau pengaruh obat-obatan  (antihiperteni dan antidepresan)

- Gangguan pembuluh darah

- Hipertensi

- Asterosklerosi (sumbatan pembuluh darah)

- Kerusakan saraf

- Stroke

- Komplikasi diabetes

- Merokok

- Alkohol

2. Penyebab psikologis

Sementara itu, ketidakmampuan untuk mencapai kepuasan seksual (disfungsi seksual) saat bersenggama juga bisa disebabkan oleh faktor psikologis seperti:

- Masalah pernikahan atau hubungan interpersonal yang tidak baik

- Kekhawatiran terhadap performa seksual

- Depresi dan rasa bersalah

- Riwayat trauma seksual

- Stres pekerjaan atau rumah tangga

Gejala disfungsi seksual

Disfungsi seksual adalah gangguan fisik atau psikologis yang membuat seseorang atau pasangannya kesulitan mencapai kepuasan seksual.

Penelitian mencatat, sekitar 15-20 persen pasangan di dunia memiliki gangguan infertilias dengan proporsi gangguan pada pasangan pria dan wanita yang kurang lebih sama.

Kepala Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana, dr Royadh Firdaus. SpAn-KNA, berkata bahwa hingga saat ini, masih banyak masyarakat yang belum sadar dan memeriksakan gejala disfungsi seksual atau masalah seksual lainnya sejak dini.

Hal itu sebagian besar disebabkan oleh ketidaktahuan bahwa apa yang mereka alami sebenarnya adalah bagian dari disfungsi seksual.

Berikut adalah beberapa gejala dari disfungsi seksual:

- Kurang atau hilangnya keinginan untuk melakukan aktivitas seksual

- Merasakan nyeri saat berhubungan sesual

- Kesulitan membangkitkan gairah seksual

- Terlalu cepat atau terlalu lambat ejakulasi

- Gangguan rangsangan seksual

- Kesulitan mempertahankan ereksi pada pria

- Kesulitas mencapai orgasme pada wanita

- Mengalami kering pada vagina bagi wanita 

Faktor risiko disfungsi seksual

Ada beberapa faktor yang meningkatkan risiko terkena disfungsi seksual, di antaranya sebagai berikut:

- Obesitas atau berat badan berlebihan

- Diabetes

- Merokok

- Mengonsumsi narkotika

- Gaya hidup yang tidak sehat

- Mengonsumsi alkohol secara berlebihan

- Konsumsi diet yang tinggi lemak

- Termasuk golongan lansia

Dampak disfungsi seksual

Dalam diskusi daring bertajuk Men's Health & Couple's Well being Clinic RSCM Kencana, Selasa (27/10/2020), Prof Dr dr Tjhin Wiguna SpKJ(K) dari Departemen Medik Ilmu Kesehatan Jiwa FKUI-RSCM menyampaikan, gangguan disfungsi seksual tidak bisa dianggap sepele.

Disfungsi seksual memiliki dampak besar terhadap kehidupan penderitanya, baik dari sisi kesehatan fisik maupun psikologis.

Secara fisik, gejala atau keluhan yang dialami penderitanya akan berpengaruh terhadap hubungan dengan pasangannya.

Bahkan, dalam skenario terburuk, hubungan dengan pasangan bisa berakhir (perceraian) dan sangat mungkin mengakibatkan dampak pada sisi psikologis penderita disfungsi seksual tersebut.

"Beberapa penelitian menemukan bahwa disfungsi seksual pada pria ternyata juga dapat memicu terjadinya masalah atau gangguan jiwa tertentu," kata dia.

Di antaranya seperti kecemasan yang menetap, adanya masalah marital (pernikahan) yang memicu terjadinya disfungsi seksual, depresi, perasaan bersalah, stress, trauma, dan adiksi pornografi yang memicu timbulnya pornograph induced erectile dysfunction (disfungsi ereksi yang dipicu oleh pornografi).

https://www.kompas.com/sains/read/2020/11/03/200600223/mengenal-disfungsi-seksual-dari-penyebab-gejala-hingga-dampaknya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke