Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perlukah Memiliki Sofa di Ruang Tamu Minimalis?

Kompas.com - 17/08/2023, 15:00 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruang tamu dan sofa merupakan pasangan yang tidak terpisahkan dan bisa dijumpai pada hampir sebagian besar hunian.

Hal inilah yang membuat banyak orang menganggap bahwa sofa adalah barang wajib yang harus ada di dalam ruang tamu.

Namun demikian, Desainer interior Douglas Graneto penggunaan sofa bukanlah aturan yang harus diikuti karena pemilik rumah dapat mencari alternatif lainnya.

Sofa terkadang membatasi fungsi di dalam ruang tamu terutama bagi Anda yang memiliki ruangan berukuran kecil.

Baca juga: Seberapa Sering Permadani di Ruang Tamu Harus Dibersihkan?

"Menggunakan potongan furnitur yang lebih kecil, seperti bangku atau beberapa kursi, memungkinkan penyesuaian yang mudah agar sesuai dengan situasi apa pun, baik itu pesta, atau sekedar bersantai,” ungkap Douglas seperti dikutip dari laman Architectural Digest.

Jika ruang tamu Anda berukuran kecil, tempatkan empat buah kursi yang dilengkapi dengan 1 buah ottoman.

Baca juga: Lemari TV Minimalis Modern yang Cocok untuk Ruang Tamu

Ini memungkinkan Anda menggunakannya sebagai tempat untuk minum kopi di pagi hari atau ruang bermain bagi anak.

Selain kursi, Anda dapat menempatkan bantal lantai di atas permadani. Konsep area duduk lesehan inu akan menciptakan ruang yang lebih terbuka dan lapang namun tetap fungsional.

Opsi lainnya adalah menempatkan sofa bed, yang bisa menjadi alternatif tempat tidur tambahan bila ada tamu yang berkunjung ke rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com