Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 10 Stadion Paling Inovatif di Dunia, Apa Saja?

Kompas.com - 03/07/2023, 21:30 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Stadion olahraga merupakan salah satu konstruksi raksasa yang pembangunanya menelan dana luar biasa besar.

Tak hanya dari segi konstruksi dan desain bangunan, dengan kemajuan teknologi, stadion-stadion modern bahkan telah dilengkapi oleh berbagai fitur canggih yang membuat para penonton serta atlet bisa merasa lebih nyaman.

Merujuk pada platform arsitektur dan desain berbasis online, ReThinking Future, berikut 10 stadion olahraga paling inovatif yang pernah dibangun.

Baca juga: Pemerintah Bakal Bangun Stadion Internasional di Sulsel, Seperti Apa?

1. Allianz Arena, Munich, Jerman

Selesai dibangun pada tahun 2005 oleh arsitek Swiss Herzog dan de Meuron, Allianz Arena adalah markas bagi tim lokal, Bayern Munich serta Timnas Jerman.

Fitur yang paling inovatif dari stadion ini adalah kelongsong eksterior yang terbuat dari 2.874 panel logam intan transparan dari ethylene-tetrafluoroethylene copolymer (ETFE).

Panel ini dapat disinari secara terpisah dalam warna merah, biru dan putih; merah dan biru mewakili tim lokal dan putih untuk mendukung timnas Jerman.

Selaput atap stadion ini hanya memiliki berat sepertiga puluh dari berat kaca, dan dirancang untuk membersihkan dirinya sendiri (self cleaning).

2. Aviva Stadium, Dublin, Irlandia

Tampilan Aviva Stadium, yang ada di Kota Dublin, IrlandiaAviva Stadium Tampilan Aviva Stadium, yang ada di Kota Dublin, Irlandia

Stadion berikutnya adalah Aviva Stadium yang merupakan markas bagi Timnas Rugby dan Timnas Sepakbola Irlandia.

Pasca dirampungkan pada tahun 2010, stadion ini telah diakui sebagai salah satu stadion sepak bola inovatif dalam hal keberlanjutan dan daya tanggap lokasi.

Stadion ini dirancang sangat compact, karena perbatasan dengan pemukiman penduduk di tepi utara dan berbagai situs sejarah di bagian selatan.

Stadion Aviva dirancang memiliki struktur bergelombang dengan ketinggian yang berbeda untuk menghindari penyumbatan cahaya dan ventilasi ke pemukiman di sekitarnya.

Selain itu, fasadnya dilapisi dengan kisi-kisi polikarbonat dan kaca yang memantulkan langit sehingga memberikan kesan yang lebih ringan.

Baca juga: Kapan Stadion Kanjuruhan Mulai Dibangun Lagi? Ini Jawabannya

3. Kaohsiung National Stadium, Distrik Zuoying, Taiwan

Kaohsiung National Stadium di Distrik  Zuoying, TaiwanCECI Engineering Consultant Kaohsiung National Stadium di Distrik Zuoying, Taiwan

Dirancang oleh arsitek Jepang, Toyo Ito untuk event sepakbola internasional, World Games 2009, Stadion Kaohsiung adalah stadion serbaguna yang bisa digunakan untuk berbagai event. 

Atap stadion ini dirancang semi-spiral berbentuk naga dan memiliki 8.845 panel surya diatasnya untuk mencukupi kebutuhan listrik stadion.

Stadion ini menghasilkan sekitar 1,1 juta kilowatt-jam energi per tahun sehingga diklaim berpotensi memberi daya hingga 80 persen bangunan di sekitar stadion.

4. First National Bank Stadium, Johannesburg, Afrika Selatan

First National Bank Stadium di Afrika Selatan ketika masih dalam proses konstruksiFutarenas First National Bank Stadium di Afrika Selatan ketika masih dalam proses konstruksi

Dikenal sebagai Soccer City, stadion sepak bola yang inovatif ini, didesain ulang oleh firma arsitek Populous dan Boogertman Urban Edge + Partners.

Stadion yang sudah ada sejak tahun 1987 ini merupakan ikon Piala Dunia FIFA 2010 dan bisa menampung hingga 97.000 penonton.

Struktur stadion ini dirancang untuk menghormati budaya Afrika, dimana desain eksterior stadion dibuat mirip dengan tampilan tembikar tradisional.

Selain itu, digunakan pula panel serat semen warna tanah pada bagian eksterior stadion agar terlihat seperti mozaik api.

5. Showa Denko Dome, Oita, Jepang

Showa Denko Dome di Kota Oita, Jepang merupakan salah satu stadion paling inoatif di duniaJ-League Showa Denko Dome di Kota Oita, Jepang merupakan salah satu stadion paling inoatif di dunia

Dirancang oleh arsitek kawakan Kisho Kurokawa, Showa Denko Dome, sebelumnya dikenal sebagai Oita Bank Dome, merupakan markas bagi klub J-League (Liga Jepang) setempat. Selain untuk sepakbola, stadion ini juga digunakan untuk turnamen rugby.

Fitur paling terkenal dari stadion ini  adalah atapnya yang dapat ditarik sehingga mirip dengan sebuah kedipan mata. Karena itu, stadion ini juga populer dengan nama Big Eye Stadium (Stadion Mata Besar).

Kedua bagian atap ditarik ke atas dan diturunkan sepanjang tulang punggung, sesuai kebutuhan, dengan bantuan kabel yang dikendalikan oleh derek di bagian bawah.

Selain itu, celah terbuka dibiarkan di sambungan atap dan tempat duduk penonton untuk memungkinkan ventilasi alami dan pemandangan lanskap sekitar stadion.

6. AAMI Park, Melbourne, Australia

Tampilan stadion AAMI Park, di kota Melbourne, Australia ketika malam hari.AAMI Park Tampilan stadion AAMI Park, di kota Melbourne, Australia ketika malam hari.

Berikutnya ada Stadion persegi panjang pertama di Melbourne, AAMI Park dan dirancang oleh Cox Architecture. Bangunan ini rampung dikerjakan pada tahun 2010 silam.

Ciri khas dari stadion sepak bola ini adalah struktur atap untuk area tempat duduk terdiri dari serangkaian kubah geodesik yang saling mengunci dari sisi segitiga berpanel dengan kombinasi dari kaca dan logam.

Stadion ini juga telah dilengkapi dengan lampu LED yang menampilkan berbagai warna dan pola yang sesuai dengan acara.

Konstruksi stadion ini diketahui menggunakan baja sekitar 50 persen lebih sedikit daripada yang dibutuhkan untuk konstruksi stadion pada umumnya.

7. National Stadium, Warsawa, Polandia

Stadion PGE Norodowy atau yang dikenal sebagai National Stadium, Polandia. PGE Narodowy Stadion PGE Norodowy atau yang dikenal sebagai National Stadium, Polandia.

Dibangun pada tahun 2011 lalu, stadion yang memiliki nama PGE Narodowy ini merupakan stadion kandang bagi Timnas Sepak Bola nasional Polandia.

Stadion ini dirancang oleh arsitek Jerman Gerkan, Marg and Partners, dan firma arsitek Polandia JSK Architekci.

Fasad eksterior dilapisi dengan jaring kawat logam anodized yang dicat merah dan perak untuk mencerminkan warna bendera nasional Polandia.

Atapnya terbuat dari jaring kawat baja dan membran tekstil yang digantung pada penyangga baja berdiri bebas dengan batang pengikat miring.

8. Mercedes-Benz Stadium, Atlanta, Amerika Serikat

Tampilan Mercedes-Benz Stadium di Kota Atlanta, Amerika SerikatMercedes-Benz Stadium Tampilan Mercedes-Benz Stadium di Kota Atlanta, Amerika Serikat

Mercedes-Benz stadium merupakan bangunan yang dirancang oleh firma arsitek top asal Amerika Serikat, HOK. Stadion ini merupakan rumah bagi tim sepak bola Atlanta Falcons dan tim sepak bola Atlanta United.

Stadion Mercedes-Benz ini disebut-sebut sebagai mahakarya teknologi sejati yang memberikan beragam pengalaman terbaik kepada para penggemar selama pertandingan.

Struktur atap stadion dapat ditarik yang terdiri dari delapan panel segitiga yang membuka dan menutup di sepanjang jalur individu seperti bukaan kamera.

Saat terbuka, oculus besar menghadirkan cahaya matahari yang cukup untuk menerangi seluruh stadion.

9. Sapporo Dome, Hokkaido, Jepang

Sapporo Dome merupakan stadion di Jepang dengan fitur atap yang unik. Atap stadion bisa menyesuaikan bentuknya dengan iklim yang berlangsung. Estadio FC Sapporo Dome merupakan stadion di Jepang dengan fitur atap yang unik. Atap stadion bisa menyesuaikan bentuknya dengan iklim yang berlangsung.

Stadion berikutnya adalah Sapporo Dome yang ada di kota Hokkaido, Jepang.  Dirancang oleh arsitek Jepang Hiroshi Hara, fasilitas ini diselesaikan pada tahun 2001 silam.

Stadion ini memiliki fitur futuristik nan canggih sehingga menjadikannya mendapatkan pujian di bidang arsitektur.

Atap stadion memang dirancang sangat unik dan bisa menyesuaikan pada iklim setempat, dimana memungkinkan untuk salju jatuh dengan tepat dan mengurangi tekanan pada struktur bangunan.

Aspek paling unik dari stadion serbaguna ini adalah lapangan sepak bola retractable yang dapat meluncur masuk dan keluar dari stadion dengan mekanisme pneumatik hanya dalam hitungan beberapa jam.

10. Estadio Nacional, Brasilia, Brasil

Estadio Nacional, di Brasilia, Brasil merupakan salah satu stadion paling menawan di dunia dengan bentuk beton bundar. Stadium Guide Estadio Nacional, di Brasilia, Brasil merupakan salah satu stadion paling menawan di dunia dengan bentuk beton bundar.

Di posisi 10, ada nama stadion nasional kebangaan warga Brasil yakni Estadio Nacional Brasilia. Stadion ini dibangun kembali untuk menyambut Piala Dunia 2014. 

Untuk merombak stadion ini, tiga firma arsitek ternama berkolaborasi yakni Gerkan, Marg & Partners dari Jerman, Schlaich Bergermann & partner dari New York serta firma lokal, Castro Mello Arquitetos. 

Ciri khas dari stadion ini adalah kolom beton yang menopang atap beton berlapis ganda dan membran tembus pandang.

Stadion ini juga merupakan salah satu stadion berkelanjutan yang ada saat ini di mana memiliki fitur seperti modul fotovoltaik di membran atap dan kewajiban untuk pengumpulan air hujan agar bisa digunakan kembali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com