Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/11/2022, 09:00 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabupaten Bangkalan di Provinsi Jawa Timur yang terletak di Pulau Madura disebut sebagai Surabaya Utara.

Melansir laman resmi BPK Jawa Timur, Rabu (23/11/2022), hal tersebut dikarenakan letak Bangkalan yang bersebelahan dengan Surabaya.

Di wilayah ini juga terdapat banyak pengembangan rumah subsidi yang sudah terdaftar dalam Sistem Informasi Kumpulan Pengembang (Sikumbang).

Bagi Anda yang tengah mencari rumah di Bangkalan, berikut beberapa rekomendasinya. Bagian pertama artikel ini bisa Anda baca melalui tautan berikut: Nih, 10 Pilihan Rumah Murah di Bangkalan (I)

6. Fakhal Zein

Perumahan ini berlokasi di Kapor, Burneh, Kabupaten Bangkalan yang dikembangkan oleh PT Pulau Emas Jaya.

Masih tersedia 13 rumah murah dengan 6 unit lainnya telah terjual seharga Rp 150,5 juta untuk luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 84 meter persegi.

7. Graha Cantikan Permai

Dikembangkan oleh PT Bangun Bumi Nusantara Raya, perumahan ini berlokasi di Banangkah, Burneh, Kabupaten Bangkalan.

Hanya tersisa 38 rumah murah dengan 26 unit lainnya telah terjual seharga Rp 150,5 juta untuk luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

Baca juga: Banyak Rumah Rusak Akibat Gempa Cianjur, Ini Pelajaran yang Bisa Dipetik

8. Perumahan Griya Indah Lestari

Berlokasi di Martajasah, Bangkalan, Kabupaten Bangkalan, perumahan ini dikembangkan oleh PT Indira Mega Property.

Masih terdapat 57 unit rumah subsidi dengan 24 lainnya telah terjual seharga Rp 150,5 juta untuk luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

9. Royal Palm Residence

Perumahan ini dikembangkan oleh PT Dua Putra Jati yang berlokasi di Gili Timur, Kamal, Kabupaten Bangkalan.

Masih tersedia 67 rumah subsidi dengan 57 unit lainnya telah terjual seharga Rp 150,5 juta untuk luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi.

10. Gilih Asri Residence

Perumahan ini berlokasi di Gili Timur, Kamal, Kabupaten Bangkalan yang dikembangkan oleh PT Anugerah Berkah Indah.

Hanya ada 13 rumah subsidi dengan 155 unit lainnya telah terjual seharga Rp 150,5 juta untuk luas bangunan 24 rumah dan luas lahan 72 meter persegi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com