Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Sejumlah Ruas Tol Becakayu Segera Beroperasi

Kompas.com - 17/09/2022, 10:28 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah ruas Jalan Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) dijadwalkan bakal beroperasi dalam waktu dekat.

Ini meliputi On Ramp Prumpung, On Ramp Casablanca (Looping Pasar Gembrong), dan titik yang terkoneksi dari sisi Timur Jalan Tol Wiyoto Wiyono ke Jalan Tol Becakayu.

Ketiga titik tersebut telah menjalani Uji Laik Fungsi (ULF) dan Uji Laik Operasi (ULO) pada Juli 2022 lalu. Jadi, bakal beroperasi dalam waktu dekat.

Artikel ini menjadi terpopuler dalam kanal Properti Kompas.com, Sabtu (17/9/2022).

Selanjutnya baca di sini Siap-siap, Sejumlah Ruas Tol Becakayu Segera Beroperasi

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sedang mempercepat penyelesaian pembangunan Bendungan Jlantah di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah (Jateng).

Sehingga, bendungan berkapasitas tampung sebesar 10,97 juta meter kubik ditargetkan selesai lebih cepat dari rencana awal.

Lantas, sudah sejauh mana progresnya kini dan kapan akan selesai?

Jawabannya bisa Anda ketahui melalui tautan ini Penyelesaian Bendungan Jlantah di Karanganyar Dipercepat, Jadinya Kapan?

Jalan tol kedua di Provinsi Bali, Tol Gilimanuk-Mengwi, telah resmi dimulai pembangunannya, Sabtu (10/9/2022).

Dimulainya pembangunan jalan bebas hambatan berbayar tersebut ditandai dengan upacara adat Bali dan pemukulan Kulkul.

Tol ini terdiri atas tiga seksi yaitu Seksi 1 Gilimanuk-Pekutatan 54,7 kilometer, Pekutatan-Soka 23,17 kilometer, serta Soka-Mengwi 18,92 kilometer.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono memerintahkan agar pembangunan tol ini mengikuti irama jegog, dinamis seperti musik rock n roll.

Lantas, kapan ruas jalan tol ini dioperasikan?

Selengkapnya baca di sini Proyek Tol Kedua di Bali Resmi Dimulai, Ini Trasenya 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com