Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada! Ada Perbaikan Tol Jakarta-Tangerang, Ini Titik dan Jadwalnya

Kompas.com - 12/09/2022, 09:25 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comJasamarga Metropolitan Tollroad Regional akan kembali melakukan perbaikan Ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang pada September 2022.

Perbaikan ruas jalan tol tersebut dilakukan oleh PT Jasa Marga Tollroad Maintenance selaku service provider bidang pemeliharaan jalan tol.

Ini mencakup pemeliharaan scrapping, filling and overlay (SFO) dan rekonstruksi perkerasan guna menjaga kualitas jalan tol dan kenyamanan berkendara.

Selama perbaikan berlangsung, lajur yang menjadi objek pemeliharaan untuk sementara tidak dapat dilintasi, namun lajur lainnya tetap dapat digunakan.

Baca juga: Pembangunan Jalan Tol Kedua di Bali Telah Dimulai, Ini Profilnya

Berikut titik dan jadwal perbaikan Tol Jakarta-Tangerang:

1. Arah Tangerang

- Km 22+660 hingga Km 22+710 lajur 2, sepanjang 50 meter dilaksanakan pada 12-13 September 2022;

- Km 22+710 hingga Km 22+760 lajur 2, sepanjang 50 meter, dilaksanakan pada 13-14 September 2022;

- Km 22+760 hingga Km 22+810 lajur 2, sepanjang 50 meter, dilaksanakan pada 14-15 September 2022;

- Km 22+810 hingga Km 22+872 lajur 2, sepanjang 62 meter, dilaksanakan pada 15-16 September 2022.

Baca juga: Pengecatan Marka di Tol Cipularang dan Padaleunyi Telah Capai 5.000 Meter

2. Arah Jakarta

- Km 21+650 hingga Km 21+600 lajur 2 sepanjang 50 meter, dilaksanakan pada 16-17 September 2022;

- Km 08+650 hingga Km 08+640,lajur 1 sepanjang 10 meter dan Km 08+690 hingga Km 08+665 lajur 1 sepanjang 25 meter, dilaksanakan pada 17-18 September 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com