Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Dana Rp 2,8 Triliun Telah Cair Biayai 9 PSN Kereta Api

Kompas.com - 26/08/2022, 09:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) telah merealisasikan dana senilai Rp 2,8 triliun untuk membiayai sembilan Proyek Strategis Nasional (PSN) sektor perkeretaapian.

Ini mencerminkan 62,75 persen dari total alokasi dana pengadaan perkeretaapian sejumlah Rp 4,52 triliun.

Hal ini sebagaimana disampaikan Direktur Pengadaan dan Pendanaan Lahan LMAN Qoswara dalam short media briefing di Yogyakarta, Rabu (25/8/2022).

Artikel tersebut menjadi berita terpopuler pada kanal Properti Kompas.com edisi Jumat (26/8/2022).

Lantas, proyek kereta api (KA) daerah mana yang paling banyak mendapatkan kucuran dana pengadaan lahan dari LMAN?

Anda bisa mengetahui jawabannya di sini LMAN Telah Kucurkan Dana Rp 2,8 Triliun Biayai 9 PSN Kereta Api

Sebanyak 70 bidang tanah mendapatkan uang ganti untung (UGU) senilai Rp 90 miliar dari pembebasan lahan Tol Solo-Yogyakarta-Kulonprogo dari LMAN, Kamis (25/8/2022).

Direktur Utama LMAN Basuki Purwadi mengatakan hal ini usai penyerahan secara simbolis kepada masyarakat penerima UGU di Yogyakarta, Kamis (24/8/2022).

“Hari ini, kita melakukan pembayaran untuk 70 bidang tanah dengan total nilai sebesar Rp 90 miliar,” jelas Basuki.

Jika kelak beroperasi, apa manfaat dari jalan bebas hambatan berbayar tersebut?

Selanjutnya bisa Anda ketahui melalui tautan ini Dibayar, Ganti Untung Rp 90 Miliar untuk 70 Bidang Tanah Tol Solo-Yogyakarta-Kulonprogo

Artikel ketiga yang menjadi terpopuler adalah edisi sebelumnya pada kanal Properti atau Kamis (25/8/2022).

Dalam artikel ini merangkum tiga berita terpopuler, mulai dari lima pilihan rumah serba Rp 150,5 juta di Kota Serang hingga Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur direhabilitasi.

[POPULER PROPERTI] Serba Rp 150 Jutaan, Ini Deretan Rumah Murah di Kota Serang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com