Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

LRT City Ciracas Gelar Vaksinasi Massal Dosis 2

Kompas.com - 27/07/2021, 15:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Adhi Commuter Properti berencana menggelar pelaksanaan vaksinasi massal dosis kedua untuk masyarakat umum berusia 12 tahun ke atas di Kawasan LRT City Ciracas, Jakarta Timur.

Vaksinasi ini akan dilaksanakan pada tanggal 21-22 Agustus 2021, bekerja sama dengan Komunitas W124 Mercedes-Benz Boxer Club Indonesia (W123 MBCI), Tim Sukarelawan Sabara, Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur dan TNI/Polri.

“Untuk vaksinasi dosis kedua sesuai dengan jarak waktu telah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan yaitu untuk vaksin jenis Sinovac adalah sekitar 28 hari setelah penyuntikan dosis pertama," ujar Project Director LRT City Ciracas Chaerul Annas dalam keterangan kepada Kompas.com, Selasa (27/07/2021).

Baca juga: Sepanjang Semester I, Adhi Karya Raih Kontrak Baru Rp 6,7 Triliun

Sebelumnya, vaksinasi 1.000 dosis pertama telah dilakukan tanggal 24-25 Juli 2021.

Menurut Chaerul, program vaksinasi massal ini bertujuan untuk membantu mempercepat kekebalan komunal atau herd immunity, agar kondisi kembali normal dan perekonomian segera pulih.

LRT City Ciracas merupakan pengembangan residensial vertikal berkonsep transit oriented development (TOD) yang terintegrasi Stasiun LRT Ciracas.

Nantinya akan ada lima tower apartemen yang mencakup 3.600-an unit dan area komersial seluas 9.300 meter persegi.

Saat ini, tengah dipasarkan dan 1.087 Tower Azure dan 543 unit Tower Beige dengan harga mulai dari Rp 400 jutaan.

Untuk menarik lebih banyak minat calon konsumen, khususnya milenial, LRT City Ciracas merilis Program Serba 3 yang memungkinkan konsumen membayar uang tanda jadi atau booking fee Rp 3 juta, bunga KPA fixed 3 tahun dan cashback Rp 30 juta.

“Selain Promo Serba 3, terdapat program DP 0 persen yang akan memudahkan konsumen untuk membeli tanpa perlu menyediakan dana besar," tuntas Chaerul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com