Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paramount Bangun Taman Hiburan di Bali, Diprediksi Mampu Menarik 5 Juta Turis

Kompas.com - 19/07/2021, 20:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Sumber MPR

JAKARTA, KOMPAS.com - Paramount Pictures dan PT Kios Ria Kreasi bakal membangun theme park (taman hiburan) terbesar di Asia Tenggara.

Lokasi taman hiburan tersebut bakal dibangun di Taman Kerti Bali Semesta, Pekutatan Jembrana, Provinsi Bali.

Rencana pembangunan proyek yang disebut Paramount Theme Park ini mendapatkan dukungan dari Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.

Menurut Bambang, Paramount Theme Park akan semakin menguatkan posisi Bali sebagai pusat rekreasi dan hiburan warga dunia.

"Sekaligus, meningkatkan perekonomian Bali, khususnya Pasca-pandemi Covid-19," tutur Bambang dikutip Kompas.com dari laman MPR RI, Senin (19/07/2021).

Baca juga: Hotel di Bali Bergantung pada Turis Domestik

Bambang melanjutkan, kehadiran taman hiburan tersebut juga sangat strategis, mengingat berada dalam kawasan pengembangan Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi sepanjang 95 kilometer.

Selain itu, jalan tol tersebut juga terhubung dengan Pelabuhan Gilimanuk hingga ke kota Denpasar, Badung, Gianyar, dan Tabanan.

Adapun, soft-launching (peluncuran awal) proyek tersebut ditargetkan terlaksana pada Tahun 2025.

Diharapakan, Paramount Theme Park bisa menarik 5 juta wisatawan setiap untuk menciptakan Bali semakin memesona di mata turis dunia.

Seperti diketahui, Paramount Pictures merupakan bagian Viacom CBS atau pemilik pangsa pasar TV terbesar di Amerika Serikat dan serta pemilik Nickelodeon.

Lebih dari itu, Paramount Pictures terkenal sebagai produsen film internasional seperti Mission Impossible, Top Gun, Star Trek, serta Godfather.

Menurut Bambang, investasi Paramount Pictures ini menunjukkan bahwa Indonesia sangat ramah terhadap investor.

Ini sekaligus menunjukkan masih banyaknya peluang investasi yang bisa digarap investor, khususnya pada sektor pariwisata.

"Tidak hanya Bali, Indonesia juga masih memiliki banyak destinasi wisata favorit lainya seperti Lombok, Belitung, Danau Toba, hingga Labuan Bajo," pungkas pria yang disapa Bamsoet itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Sewa Perkantoran di Jakarta Turun

Harga Sewa Perkantoran di Jakarta Turun

Berita
Tahun Ini, Jakarta Tambah Pasokan Kantor Baru Seluas 19 Hektar

Tahun Ini, Jakarta Tambah Pasokan Kantor Baru Seluas 19 Hektar

Berita
10 Juta Bambu Digunakan sebagai Matras Tol 'Atas Laut' Semarang-Demak

10 Juta Bambu Digunakan sebagai Matras Tol "Atas Laut" Semarang-Demak

Konstruksi
Bikin Halaman Belakang Rumah Kian Privat dengan 5 Cara Ini

Bikin Halaman Belakang Rumah Kian Privat dengan 5 Cara Ini

Eksterior
Kecelakaan Subang, Lemahnya Regulasi Pemerintah Mengatur Kelayakan Bus

Kecelakaan Subang, Lemahnya Regulasi Pemerintah Mengatur Kelayakan Bus

Berita
Prototipe Rumah Sederhana Dinilai Mudahkan Pengembang dan Pemda

Prototipe Rumah Sederhana Dinilai Mudahkan Pengembang dan Pemda

Perumahan
Apersi Dukung Pemerintah Rilis Kebijakan Prototipe Rumah Sederhana

Apersi Dukung Pemerintah Rilis Kebijakan Prototipe Rumah Sederhana

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Perumahan Murah Meriah di Sleman, Harganya Kurang dari Rp 200 Juta

[POPULER PROPERTI] Perumahan Murah Meriah di Sleman, Harganya Kurang dari Rp 200 Juta

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Blitar: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Blitar: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Madiun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Madiun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tuban: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tuban: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Ngawi: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Ngawi: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Nganjuk: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Nganjuk: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Andalkan Merek Sendiri, Vila Mewah Ini Siap Berkompetisi di Bali

Andalkan Merek Sendiri, Vila Mewah Ini Siap Berkompetisi di Bali

Kawasan Terpadu
IHG Operasikan Sembilan Hotel Baru di Indonesia Tahun 2024

IHG Operasikan Sembilan Hotel Baru di Indonesia Tahun 2024

Hotel
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com