Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan Hunian Mewah Pesohor Korea Mulai dari BTS hingga Song Hae-kyu

Kompas.com - 25/06/2021, 14:42 WIB
Masya Famely Ruhulessin,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dengan ketenaran dan kekayaan yang didapatkan, sejumlah selebriti Korea Selatan memilih langkah cerdas untuk meningkatkan portofolio properti mereka.

Tak main-main, harga hunian pribadi tersebut bahkan bisa mencapai hingga ratusan miliar. Berikut deretan selebritas asal Korea Selatan yang memiliki properti dengan harga fantastis.

RM dan Jimin BTS

RM dan Jimin baru saja membeli apartemen mewah yang berlokasi di kompleks Nine One Hannam. Karena itu, keduanya kini bertetangga dengan G-Dragon.

Baca juga: Jual Apartemen, Cristiano Ronaldo Rugi Rp 143 Miliar, Ini Penyebabnya

Dijuluki sebagai Beverly Hills-nya Korea, Nine One Hannam dikenal sebagai kompleks apartemen termahal di Seoul.

Terletak di dekat Sungai Han dan gunung Namsan dan menawarkan fasilitas seperti lapangan golf, ruang pesta, kolam renang, dan ruang makan dengan makanan yang disajikan oleh koki hotel.

Apartemen RM dan Jimin BTS di Nine One HannamSouth China Morning Post Apartemen RM dan Jimin BTS di Nine One Hannam
Menurut situs hiburan Koreaboo, RM menghabiskan dana sekitar 5,7 juta dollar AS atau setara dengan Rp 82,2 miliar untuk apartemen berukuran sekitar 293,93 meter persegi.

Sementara Jimin membayar 5,3 juta dollar AS untuk apartemen lain dengan ukuran yang sama persis dengan RM. Keduanya bahkan diketahui membeli apartemen mereka secara tunai.

JUNGKOOK BTS

Jungkook BTS memamerkan tato pada lengannya ketika tampil di BTS 2021 Muster Sowoozoo atau fanmeeting untuk ulang tahun ke-8 BTS, Senin (14/6/2021).Tangkap layar BTS 2021 Muster Sowoozoo Jungkook BTS memamerkan tato pada lengannya ketika tampil di BTS 2021 Muster Sowoozoo atau fanmeeting untuk ulang tahun ke-8 BTS, Senin (14/6/2021).

Anggota BTS lainnya, Jungkook memulai tahun 2021 dengan membeli sebuah rumah di Itaewon senilai sekitar 7 juta dollar AS atau setara dengan Rp101 miliar.

Rumah dua lantai ini kabarnya telah dibangun sejak tahun 1976 dan memiliki luas 230,72 meter persegi.

Lokasi ini tidak terlalu jauh dari apartemen RM dan Jimin, dimana bisa ditempuh dengan berkendara lima menit dari Nine One Hannam.

Rumah Jungkook tersebut berlokasi di area tempat tinggal para diplomat dan penduduk asing.

Tidak jelas apakah Jungkook akan menetap di rumah tersebut, karena rumah tersebut saat ini sedang disewa oleh perusahaan asing. 

IU

Aktris dan penyanyo asal Korea Selatan, IUKorean Updates Aktris dan penyanyo asal Korea Selatan, IU

Aktris dan penyanyi Korea, IU, baru-baru ini membeli apartemen di Cheongdam-dong, sebuah distrik mewah di Seoul.

Menurut laporan, dia menghabiskan uang tunai sebesar 11,7 juta dollar AS atau setara dengan Rp 168,8miliar.

Lokasi vila milik IU berlokasi tepat di Eterno Cheongdam, yang saat ini sedang dibangun oleh Hyundai Engineering & Construction. Ditargetkan pembangunannya selesai pada September 2023.

Eterno Cheongdam merupakan bangunan mewah yang memiliki 20 lantai serta 4 lantai bawah tanah.

Pembangunan ini akan menjadi properti termahal di Korea, diman setiap unit di lantai atas atau Super Pent berharga 26,5 juta dollar AS atau Rp 382,3 miliar.

SONG HYE-KYO

Aktris Korea, Song Hye KyoKoreaboo Aktris Korea, Song Hye Kyo

Meskipun bukan rumah semata, aktris Song Hye-kyo baru-baru ini menggelontorkan dana senilai 17,5 juta dollar AS (Rp 252,5 miliar) untuk membeli bangunan berusia 7 tahun di Hannam-dong, Yongsangu, Seoul.

Bangunan ini memiliki lima lantai di atas tanah, dan dua lantai basement. Hannam-dong adalah salah satu daerah termahal di Seoul dan rumah bagi beberapa selebriti.

Pada tahun 2019, Song dilaporkan pindah ke apartemen mewah di distrik tersebut, tidak jauh dari gedung barunya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com