Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diikuti Eksibitor Asing, Indonesia Infrastructure Week 2020 Resmi Dibuka

Kompas.com - 24/11/2020, 16:40 WIB
Ardiansyah Fadli,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bekerja sama dengan Kamar Dagang Indonesia (Kadin) dan Lembaga Pengembangan Jasa Kontruksi Nasional (LPJKN) dan Beton Indonesia menggelar acara pameran Indonesia Infrastructure Week 2020.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono membuka acara tersebut secara resmi di Gedung Kementerian PUPR, Jakarta, Selasa (24/11/2020).

Basuki mengatakan, digelarnya Indonesia Infrastructure Week 2020 ini sebagai upaya untuk meningkatkan unjuk kerja konstruksi jasa konstruksi di Indonesia.

"Semoga jasa konstruksi Indonesia lebih maju ke depannya," kata Basuki.

Baca juga: Kualitas SDM Rendah, Penyebab Kecelakaan Konstruksi

Ketua LPJKN Ruslan Rivai menambahkan, kegiatan rutin tahunan ini dilaksanakan sebagai bentuk pertemuan, tukar menukar informasi dan bisnis antar masyarakat konstruksi.

Dengan demikian, diharapkan dapat memperkuat rantai pasok konstruksi.

"Jadi kami harap dengan adanya event ini dapat memperkuat rantai pasok konstruksi terkait permodalan, sumber daya manusia (SDM), material peralatan, dan teknologi konstruksi," kata Ruslan.

Indonesia Infrastructure Week 2020 mengambil tema inovasi jasa konstruksi dalam mendorong pemulihan ekonomi nasional.

Pameran ini dilaksanakan mulai tanggal 24 November 2020 sampai 3 Desember 2020 dan diikuti peserta dari dalam dan luar negeri.

Terdapat 1.500 peserta dari 40 eksibitor perusahaan yang berasal dari BUMN Karya, perusahaan paterial, dan peralatan konstruksi lokal dan internasional.

Adapun perusahaan internasional yang hadir tercatat dari Jerman, Kanada, dan Belanda. Mereka menawarkan sistem perpipaan, integrated industrial estate, dan digital asset management.

Selain pameran, terdapat rangkaian seminar yang akan membahas berbagai inovasi dalam setiap tahapan penyelenggaraan konstruksi serta digitalisasi jasa konstruksi.

Sementara itu, Ketua Umum Kadin Rosan Roeslani berharap, terselenggaranya acara ini dapat memperkuat dan meningkatkan pengembangan infrastruktur yang berkelanjutan di Indonesia.

"Sesuai dengan tema kegiatannya kami dari Kadin berupaya untuk mendorong para pelaku usaha di sektor konstruksi dan infrastruktur untuk melakukan inovasi jasa konstruksi dengan memanfaatkan teknologi digital," kata Rosan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com