Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Padat Karya Tunai Bedah Rumah Butuh 379.797 Pekerja, Ini Rinciannya

Dari jumlah tersebut, rinciannya terdapat 372.344 tukang dan 7.453 tenaga pendamping masyarakat yang terserap.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, PKT program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) atau bedah rumah ini merupakan bentuk dari perhatian pemerintah kepada masyarakat yang membutuhkan rumah, sekaligus mengurangi angka pengangguran di daerah.

“Kami berharap program ini dapat meningkatkan kualitas hidup para penerima bantuan dengan memiliki rumah yang lebih layak, sehat dan nyaman," terang Basuki dikutip dari laman Kementerian PUPR, Sabtu (17/9/2022).

Direktur Jenderal (Dirjen) Perumahan Kementerian PUPR Iwan Suprijanto mengatakan, keterlibatan masyarakat sangat dibutuhkan dalam pelaksanaan PKT BSPS.

Terlebih, program ini diharapkan mampu mempercepat proses pembangunan rumah, khususnya peningkatan kualitas rumah dari yang tidak layak huni menjadi lebih layak huni.

Selain itu, PKT BSPS juga dapat membuka lapangan pekerjaan serta meningkatkan daya beli masyarakat di daerah.

Oleh karena itu, pihaknya juga ingin mendorong semangat gotong-royong antar-warga dalam pembangunan rumah melalui BSPS ini.

Menurut dia, dana BSPS ini hanyalah stimulan bagi masyarakat dan diharapkan pemerintah daerah (Pemda), serta stakeholder perumahan lainnya juga bisa ikut meningkatkan kualitas rumah.

Ini bisa melalui dana corporate social responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial yang dimiliki.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/09/17/110000921/padat-karya-tunai-bedah-rumah-butuh-379.797-pekerja-ini-rinciannya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke