Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal ESG Building dan Penerapannya di Indonesia

JAKARTA,KOMPAS.com - Dewasa ini, keberlanjutan dan ramah lingkungan telah menjadi fokus di banyak sektor, termasuk sektor properti.

Sebuah bangunan membutuhkan pendekatan berkelanjutan ketika didirikan, mulai dari pondasi yang diletakkan dengan batu bata pertama hingga bagaimana properti beroperasi setelah dibangun.

Selama ini, kita sudah sering mendengar istilah green building atau bangunan hijau, yang juga sudah banyak diterapkan pada gedung-gedung di Indonesia.

Namun saat ini, pada beberapa tempat di dunia sudah mulai diterapkan konsep bangunan hijau yang lebih luas atau yang dikenal dengan konsep Environmental, Social, and Governance (ESG).

Menurut Associate Director, Property and Engineering Management Knight Frank Indonesia, Toni Peredina, konsep ESG building pada dasarnya lebih luas dari green building.

“Perbedaan gedung berkonsep ESG dengan green building mencakup hal yang lebih luas yang tidak hanya terkait dengan bangunannya saja tetapi juga dari aspek sosial. Misalnya, keberadaan gedung tersebut apakah mengganggu lingkungan sekitar atau tidak,” ujarnya dalam wawancara bersama Kompas.com, Jumat (26/8/2022).

Menurut Toni, dari sisi governance-nya sendiri dapat dikaitkan dengan profil atau latar belakang si pemilik gedung, seperti mengenai apakah pemilik terlibat dalam pelanggaran hukum atau tidak.

“Sehingga dapat dilihat bahwa gedung berkonsep ESG ini memiliki value yg jauh lebih besar karena mempertimbangkan semua aspek,” jelas Toni.

Meskipun demikian, ia mengatakan hingga saat ini memang belum ada gedung di Jakarta yang sudah menerapkan konsep ESG.

Toni menambahkan, untuk peluang penerapan konsep ESG building di Jakarta sangat tergantung dengan kebijakan pemerintah dalam memberikan regulasi dan insentif kepada para developer mengenai penerapan konsep ESG di gedung-gedung di Indonesia.

“Jika regulasi dan insentif yang diberikan sesuai, developer juga akan semakin tertarik untuk menerapkan konsep tersebut,” pungkas Toni.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/08/27/170000121/mengenal-esg-building-dan-penerapannya-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke