Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiket Konser Justin Bieber Belum Sold Out, Promotor Minta Pembeli Rajin Refresh Situs

Kompas.com - 29/03/2022, 13:07 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PK Entertainment selaku promotor konser Justin Bieber di Jakarta membantah kabar bahwa tiket Justice World Tour di Indonesia sudah sold out atau terjual habis.

Menurut keterangan Helmi Sugara, Public Relations PK Entertainment, pemburu tiket harus rajin-rajin melakukan refresh di situs resmi penjualan tiket konser Justin Bieber.

"Belum (sold out), masih bisa di-refresh. Harus sering-sering di-refresh karena kan mungkin banyak yang masuk bersamaan," kata Helmi kepada Kompas.com, Selasa (29/3/2022).

Baca juga: Tiket Konser Justin Bieber Ludes Dipesan, Promotor Minta Beliebers Tenang karena...

Sementara pantauan Kompas.com dalam laman www.justinbieberinjakarta.com, tiket di semua kategori dinyatakan fully booked.

Namun, menurut Helmi masih ada kemungkinan tiket batal dibeli karena proses pembayarannya gagal.

"Iya fully booked, tapi kan orang kan pembayaran itu ada yang belum transfer, ada yang mungkin transfernya bisa gagal atau lama dan kelepas lagi, ya kayak gitu-gitu," kata Helmi.

Baca juga: Sebelum Justice World Tour, Justin Bieber Pernah Konser di Indonesia Tahun 2011

Jika pembayaran gagal, maka tiket yang batal terjual akan dimasukkan kembali ke daftar jual di situs tersebut.

"Karena kan bisa saja credit card-nya habis, tapi itu kan akan ke-stored lagi makanya harus di-refresh," kata Helmi memberikan saran.

Konser Justice World Tour dari Justin Bieber sendiri akan digelar di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 3 November 2022.

Baca juga: Warganet Keluhkan Error Saat Beli Tiket Justin Bieber, Ini Kata Promotor

Tiket sudah mulai diperjualbelikan hari ini pukul 10.00 WIB.

Tiket konser Justin Bieber dibagi menjadi delapan kategori dengan harga termurah yakni Rp 1,5 juta (Cat 5). Tersedia juga tiket dengan harga senilai Rp 6 Juta untuk Cat 6.

Sementara itu, tiket kategori VIP dijual mulai dari Rp 5.250.000 hingga yang termahal yaitu Ghost VIP Package dengan harga Rp 8,5 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hideyuki Umezu, Pengisi Suara Ian Vashti di Gundam Meninggal Dunia

Hideyuki Umezu, Pengisi Suara Ian Vashti di Gundam Meninggal Dunia

Hits
Laufey Ajak Kembarannya Naik ke Atas Panggung, Kejutkan Penonton Java Jazz Festival

Laufey Ajak Kembarannya Naik ke Atas Panggung, Kejutkan Penonton Java Jazz Festival

Musik
Deva Mahenra dan Mikha Tambayong Saling Beri Kebebasan soal Ambil Proyek Akting

Deva Mahenra dan Mikha Tambayong Saling Beri Kebebasan soal Ambil Proyek Akting

Seleb
Sandiaga Uno Terharu Nonton Anaknya Tampil di Java Jazz Festival 2024

Sandiaga Uno Terharu Nonton Anaknya Tampil di Java Jazz Festival 2024

Seleb
Laufey Melawan Flu demi Tampil di Java Jazz Festival 2024

Laufey Melawan Flu demi Tampil di Java Jazz Festival 2024

Musik
Laufey Terima Boneka Pemberian Anak Kecil di Java Jazz Festival 2024

Laufey Terima Boneka Pemberian Anak Kecil di Java Jazz Festival 2024

Musik
Dijuluki Pangeran Kegelapan, Ozzy Osbourne: Saya Sangat pada Takut Tikus dan Tentunya Istri

Dijuluki Pangeran Kegelapan, Ozzy Osbourne: Saya Sangat pada Takut Tikus dan Tentunya Istri

Seleb
 Laufey Lupa Lirik Lagu Magnolia di BNI Java Jazz Festival 2024

Laufey Lupa Lirik Lagu Magnolia di BNI Java Jazz Festival 2024

Musik
Cerita Opie Kumis Dapat Honor Pertama Main Sinetron, tapi Istrinya Ogah Terima karena Dikira Hasil Menipu

Cerita Opie Kumis Dapat Honor Pertama Main Sinetron, tapi Istrinya Ogah Terima karena Dikira Hasil Menipu

Seleb
Kata Michelle Ziudith soal Pria Idaman

Kata Michelle Ziudith soal Pria Idaman

Seleb
MALIQ & D'Essentials Bikin Momen Romantis di BNI Java Jazz Festival 2024

MALIQ & D'Essentials Bikin Momen Romantis di BNI Java Jazz Festival 2024

Musik
Deva Mahenra Ambil Hikmah dari Tokoh Suami Selingkuh di Ipar adalah Maut

Deva Mahenra Ambil Hikmah dari Tokoh Suami Selingkuh di Ipar adalah Maut

Film
Sandiaga Uno Beri Bocoran Satu Konser Besar di Indonesia

Sandiaga Uno Beri Bocoran Satu Konser Besar di Indonesia

Musik
Tengku Dewi Tutup Pintu Komunikasi dengan Andrew Andika, Kuasa Hukum: Tidak Ingin Ganggu Pikiran

Tengku Dewi Tutup Pintu Komunikasi dengan Andrew Andika, Kuasa Hukum: Tidak Ingin Ganggu Pikiran

Seleb
Seungri Dirumorkan Berniat Buat Klub Baru di Tengah Skandal Burning Sun

Seungri Dirumorkan Berniat Buat Klub Baru di Tengah Skandal Burning Sun

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com