Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nostalgia Ari Lasso dan Ghea Idol, Panggilan Ahjussi hingga Diancam Fans

Ghea Indrawari merupakan kontestan Indonesian Idol musim kesembilan asal Singkawang, yang langkahnya harus terhenti di babak lima besar.

Ari Lasso masih ingat betul kenangan saat Ghea masih menjadi kontestan idol. Salah satunya adalah panggilan Ghea kepadanya.

Mantan vokalis Dewa 19 itu ternyata pernah merasa tersakiti dan tersinggung karena Ghea memanggilnya "om".

Kata Ari Lasso, Ghea juga mengganti panggilan untuknya dari "om" menjadi "ahjussi" (paman dalam bahasa Korea) di babak spekta Indonesian Idol musim kesembilan.

Pengalaman tak mengenakan juga dialami Ari Lasso saat mendapat ancaman pembunuhan ketika Ghea tereliminasi.

Berikut rangkuman Kompas.com.

1. Alasan Ghea panggil Ari Lasso "om"

Ghea mengatakan kalau panggilan om itu adalah inisiatifnya sendiri. Kala itu, Ghea yang sedang berada di belakang panggung, sempat bertanya kepada salah satu kru soal panggilan untuk Ari Lasso.

"Kalau Ari Lasso panggil apa ya? Kalau panggil 'om' marah enggak ya?" cerita Ghea Indrawari.

Ghea akhirnya memanggil om lantaran kru tersebut mengatakan kalau Ari Lasso tak akan marah dipanggil om.

Merasa tak enak, Ghea ternyata sempat ketakutan setelah memanggil Ari Lasso "om" karena saat itu masih berada di babak awal Indonesian Idol.

2. Ari Lasso merasa tersakiti dan tersinggung

Dengan nada bercanda, Ari Lasso mengaku hatinya merasa tersakiti dan tersinggung gara-gara Ghea memanggilnya om.

Ditambah lagi, Ghea menyebut Ari Lasso mempunyai kharisma seperti "om-om".

"Kalimat yang cukup melukai hati aku 'kharismanya seperti om-om' itu cukup terluka aku ya. Aku sempat sih kayak tersinggung," ucap Ari Lasso sembari tertawa.

"Aduh. Aku sungkem dulu deh," ujar Ghea sambil menundukan kepalanya.

Ari Lasso mengatakan tak masalah jika Ghea memanggilnya om. Tetapi, gara-gara itu ia jadi sering diledek juri lainnya.

3. Ganti dengan panggilan ahjussi

Ari Lasso cerita saat Ghea mengganti panggilan untuknya dari om menjadi ahjussi (paman dalam bahasa Korea) di babak spekta Indonesian Idol musim kesembilan.

Karena panggilan ahjussi itu viral, penyanyi berusia 48 tahun ini kerap kali diteriaki penggemar Ghea saat memasuki gedung.

"Itu kayak kampanye suasananya, mungkin enggak ketangkap di kamera penonton karena masih off cam. Tiap kali aku jalan masuk gedung itu 'ahjussi, ahjussi'," ujar Ari Lasso sembari menirukan suara fans Ghea.

Karena merasa tak ada masalah dengan panggilan itu, Ari Lasso akhirnya legawa menerima dipanggil ahjussi.

4. Disebut terkenal berkat panggilan ahjussi

Reaksi penggemar Ghea yang antusias memanggilnya ahjussi membuat Ari Lasso akhrinya menerima.

Namun, ada segelintir fans Ghea yang menyebut Ari Lasso terkenal kembali karena dipanggil ahjussi oleh idolanya.

"Fans kamu itu ada yang bilang gini 'halah, ngetop lagi gara-gara dipanggil ahjussi saja gaya banget'," ujar Ari Lasso.

Syok karena baru pertama kali mendengar itu, Ghea lantas menyuruh fansnya minta maaf kepada Ari Lasso.

Ghea mengatakan, Ari Lasso adalah penyanyi legendaris di Indonesia meski tanpa adanya julukan ahjussi yang diberikannya.

5. Dapat ancaman pembunuhan

Ari Lasso juga mendapat pengalaman tak mengenakan saat diancam oleh salah satu penggemar Ghea yang berasal dari Jambi.

Kala itu, penggemar Ghea tersebut tak terima saat idolanya harus tersisih di babak lima besar.

Kebetulan, Ari Lasso yang mengumumkan kalau perjalanan Ghea harus terhenti hanya sampai di babak lima besar.

"Itu langsung ada (ancaman), aku ingat banget, dari Jambi, dan dia nunjukin akun aslinya loh. 'Pokoknya lu datang ke sini gue bunuh, berani keluarin Ghea'" ujar Ari Lasso mengingat tulisan ancaman itu.

Lebih parahnya, Ari Lasso menuturkan ancaman pembunuhan itu tidak didapatkan sekali melainkan hingga beberapa minggu.

Leganya, ancaman pembunuhan tersebut tak berlanjut hingga kini.

Menanggapi ancaman pembunuhan hang datang dari penggemarnya, Ghea mengatakan itu bukan sesuatu yang wajar dikatakan sebagai bentuk dukungan kepadanya.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/03/30/100140766/nostalgia-ari-lasso-dan-ghea-idol-panggilan-ahjussi-hingga-diancam-fans

Terkini Lainnya

Hideyuki Umezu, Pengisi Suara Ian Vashti di Gundam Meninggal Dunia

Hideyuki Umezu, Pengisi Suara Ian Vashti di Gundam Meninggal Dunia

Hits
Laufey Ajak Kembarannya Naik ke Atas Panggung, Kejutkan Penonton Java Jazz Festival

Laufey Ajak Kembarannya Naik ke Atas Panggung, Kejutkan Penonton Java Jazz Festival

Musik
Deva Mahenra dan Mikha Tambayong Saling Beri Kebebasan soal Ambil Proyek Akting

Deva Mahenra dan Mikha Tambayong Saling Beri Kebebasan soal Ambil Proyek Akting

Seleb
Sandiaga Uno Terharu Nonton Anaknya Tampil di Java Jazz Festival 2024

Sandiaga Uno Terharu Nonton Anaknya Tampil di Java Jazz Festival 2024

Seleb
Laufey Melawan Flu demi Tampil di Java Jazz Festival 2024

Laufey Melawan Flu demi Tampil di Java Jazz Festival 2024

Musik
Laufey Terima Boneka Pemberian Anak Kecil di Java Jazz Festival 2024

Laufey Terima Boneka Pemberian Anak Kecil di Java Jazz Festival 2024

Musik
Dijuluki Pangeran Kegelapan, Ozzy Osbourne: Saya Sangat pada Takut Tikus dan Tentunya Istri

Dijuluki Pangeran Kegelapan, Ozzy Osbourne: Saya Sangat pada Takut Tikus dan Tentunya Istri

Seleb
 Laufey Lupa Lirik Lagu Magnolia di BNI Java Jazz Festival 2024

Laufey Lupa Lirik Lagu Magnolia di BNI Java Jazz Festival 2024

Musik
Cerita Opie Kumis Dapat Honor Pertama Main Sinetron, tapi Istrinya Ogah Terima karena Dikira Hasil Menipu

Cerita Opie Kumis Dapat Honor Pertama Main Sinetron, tapi Istrinya Ogah Terima karena Dikira Hasil Menipu

Seleb
Kata Michelle Ziudith soal Pria Idaman

Kata Michelle Ziudith soal Pria Idaman

Seleb
MALIQ & D'Essentials Bikin Momen Romantis di BNI Java Jazz Festival 2024

MALIQ & D'Essentials Bikin Momen Romantis di BNI Java Jazz Festival 2024

Musik
Deva Mahenra Ambil Hikmah dari Tokoh Suami Selingkuh di Ipar adalah Maut

Deva Mahenra Ambil Hikmah dari Tokoh Suami Selingkuh di Ipar adalah Maut

Film
Sandiaga Uno Beri Bocoran Satu Konser Besar di Indonesia

Sandiaga Uno Beri Bocoran Satu Konser Besar di Indonesia

Musik
Tengku Dewi Tutup Pintu Komunikasi dengan Andrew Andika, Kuasa Hukum: Tidak Ingin Ganggu Pikiran

Tengku Dewi Tutup Pintu Komunikasi dengan Andrew Andika, Kuasa Hukum: Tidak Ingin Ganggu Pikiran

Seleb
Seungri Dirumorkan Berniat Buat Klub Baru di Tengah Skandal Burning Sun

Seungri Dirumorkan Berniat Buat Klub Baru di Tengah Skandal Burning Sun

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke