Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/11/2023, 12:49 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.comGeranium merupakan salah satu jenis bunga yang cantik dan menarik. Geranium memiliki warna yang beragam, sehingga cocok ditanam di taman depan rumah.

Selain itu, geranium juga bisa ditanam di dalam pot. Penanaman dan perawatan geranium sebenarnya tidak sulit, asalkan syarat tumbuhnya terpenuhi.

Dilansir dari Better Homes & Gardens, Selasa (14/11/2023), berikut ini cara menanam geranium agar berbunga cantik.

Baca juga: Apakah Geranium Wangi Benar-benar Mengusir Nyamuk?

Tempat menanam geranium

Ilustrasi bunga geranium (Pelargonium). PIXABAY/RITAE Ilustrasi bunga geranium (Pelargonium).

Geranium akan tumbuh dengan baik pada area yang terkena sinar matahari. Saat musim hujan tiba, sebaiknya tanaman geranium dibawa ke dalam ruangan atau area yang tertutup.

Setelah itu, kamu bisa menanamnya kembali saat musim kemarau tiba. Tanaman ini juga bisa ditanam di dalam ruangan sepanjang tahun asalkan mendapatkan cahaya cukup.

Cara menanam geranium

Penanaman geranium sebaiknya dilakukan saat matahari sedang cerah. Kemudian, pilih area yang drainasenya baik, sebab tanaman geranium tidak menyukai tanah yang terlalu basah.

Setelah itu, gemburkan tanah menggunakan cangkul. Lalu, tambahkan kompos agar tanah semakin subur dan kaya bahan organik.

Baca juga: Mengenal Geranium, Bunga Cantik yang Mampu Mengusir Nyamuk

Kemudian, buat lubang tanam dan letakkan bibit geranium dalam lubang tanam tersebut. Jangan lupa untuk menutup lubang tanam dengan tanah.

Lalu, siram dengan hati-hati agar tanah tidak terangkat. Jika kamu menanam geranium dalam pot, maka sangat dianjurkan menggunakan pot yang memiliki lubang drainase.

Kemudian, isi pot dengan media tanam dan letakkan bibit geranium di tengah pot. Selanjutnya, timbun akar bibit dengan media tanam dan letakkan di area yang terkena sinar matahari dan jauh dari angin.

Cara merawat geranium

Agar tanaman geranium tumbuh dengan maksimal, maka lakukan perawatan dengan maksimal. Berikut ini beberapa tips merawat geranium yang perlu dilakukan.

  • Pastikan tanaman mendapatkan penyinaran matahari penuh

Tanaman geranium membutuhkan sinar matahari penuh agar bisa tumbuh dan berkembang dengan maksimal. Maka dari itu, sebaiknya tanam geranium di area yang subur dan terkena sinar matahari penuh.

Baca juga: 5 Cara Merawat Bunga Geranium di Dalam Pot

  • Siapkan tanah yang subur dan lakukan penyiraman dengan rutin

Selain sinar matahari, tanaman geranium juga membutuhkan tanah yang subur. Maka dari itu, pastikan geranium ditanam dalam media tanam yang subur dan berdrainase lancar.

Tak hanya menyiapkan media tanam yang subur, kamu juga perlu rutin menyiram tanaman bunga ini. Lakukan penyiraman geranium sekali sampai dua kali dalam seminggu atau tergantung pada cuaca.

Ilustrasi bunga geranium rozanne  Shutterstock/Iva Vagnerova Ilustrasi bunga geranium rozanne

  • Lakukan pemupukan

Tanaman geranium perlu dipupuk satu sampai dua kali seminggu menggunakan pupuk cair untuk menunjang produksi bunga, terutama jika ditanam dalam pot.

Di luar musim bunga, berikan pupuk granular setiap empat hingga enam minggu sekali. Dosis pupuk yang diberikan sesuai dengan anjuran yang terdapat di kemasan pupuk.

Baca juga: 8 Tanaman Hias Terbaik untuk Balkon, Bambu hingga Geranium

  • Atasi hama dan penyakit

Sama seperti tanaman lain, bunga geranium juga berisiko terserang hama dan penyakit. Serangan organisme pengganggu tanaman ini perlu diatasi agar tidak menyebabkan masalah.

Cara mengendalikannya yaitu dengan membuang hama maupun bagian tanaman yang bergejala. Selain itu, kamu juga bisa menyemprotkan pestisida nabati sesuai dengan dosis yang dianjurkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Simak, Begini Tips Menanam Bunga Peony

Simak, Begini Tips Menanam Bunga Peony

Pets & Garden
Tips Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Benar

Tips Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Benar

Do it your self
Karakteristik Anjing Pudel dan Cara Merawatnya

Karakteristik Anjing Pudel dan Cara Merawatnya

Pets & Garden
5 Cara Membuat Ruang Penyimpanan di Rumah

5 Cara Membuat Ruang Penyimpanan di Rumah

Housing
5 Tanaman Hias yang Dapat Mati di Tempat Lembap

5 Tanaman Hias yang Dapat Mati di Tempat Lembap

Pets & Garden
5 Tanaman Hias Luar Ruangan yang Tidak Membutuhkan Sinar Matahari

5 Tanaman Hias Luar Ruangan yang Tidak Membutuhkan Sinar Matahari

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda dari Meja Granit

Cara Menghilangkan Noda dari Meja Granit

Do it your self
5 Cara Meletakkan TV di Ruang Tamu Kecil

5 Cara Meletakkan TV di Ruang Tamu Kecil

Decor
5 Kesalahan Mendekorasi Teras yang Harus Dihindari

5 Kesalahan Mendekorasi Teras yang Harus Dihindari

Decor
5 Tips agar Kamar Tidur Lebih Tertata

5 Tips agar Kamar Tidur Lebih Tertata

Housing
Catat, Ini 5 Kesalahan Membersihkan Meja Kuarsa yang Harus Dihindari

Catat, Ini 5 Kesalahan Membersihkan Meja Kuarsa yang Harus Dihindari

Do it your self
Tips Mengubah Balkon Menjadi Ruangan Tambahan

Tips Mengubah Balkon Menjadi Ruangan Tambahan

Housing
6 Kebiasaan yang Harus Dilakukan Setiap Minggu agar Rumah Tetap Bersih

6 Kebiasaan yang Harus Dilakukan Setiap Minggu agar Rumah Tetap Bersih

Do it your self
4 Tanaman yang Dapat Meningkatkan Kualitas Tanah

4 Tanaman yang Dapat Meningkatkan Kualitas Tanah

Pets & Garden
6 Cara Memilih Warna Cat yang Tepat untuk Melengkapi Material Kayu

6 Cara Memilih Warna Cat yang Tepat untuk Melengkapi Material Kayu

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com