Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/10/2023, 12:00 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.comKacang panjang adalah jenis sayuran polong yang bisa ditanam di pekarangan rumah. Tanaman semusim ini tumbuh menjalar atau merambat.

Daun tanaman kacang panjang terdiri dari tiga helai, batangnya liat, dan sedikit berbulu. Buahnya memiliki bentuk bulat panjang dan ramping.

Bagian tanaman ini yang bisa dikonsumsi yaitu buah (polong) atau daun mudanya. Sayuran kacang panjang mengandung vitamin A dan bijinya banyak mengandung karbohidrat, lemak, dan protein.

Baca juga: Cara Menanam Buncis di Pekarangan Rumah

Selain nutrisinya yang tinggi, rasa kacang panjang juga enak. Sayuran ini bisa diolah menjadi berbagai jenis makanan atau dikonsumsi mentah sebagai lalap.

Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian, Senin (9/10/2023), berikut ini cara menanam kacang panjang di pekarangan rumah dengan mudah.

Pengolahan lahan

Ilustrasi menanam kacang panjangSHUTTERSTOCK/YOUNG SWEE MING Ilustrasi menanam kacang panjang

Hal pertama yang perlu dilakukan saat hendak menanam kacang panjang yaitu mengolah tanah. Sebelum diolah, rumput dan tanaman liar perlu dibuang terlebih dahulu.

Kemudian, diolah dengan cangkul sedalam 20 sampai 30 cm. Lalu, biarkan satu sampai dua minggu dan ulangi olah tanah kedua.

Buat bedengan dengan lebar 60 hingga 80 cm dan tinggi 30 cm. Bedengan sebaiknya dibuat memanjang dari timur ke barat. Pada tanah yang kurang subur, tambahkan pupuk kandang 10 sampai 20 ton/hekatre.

Baca juga: Cara Menanam Kacang Hijau di Kapas agar Cepat Tumbuh

Cara menanam kacang panjang

Penanaman kacang panjang bisa dilakukan di awal atau akhir musim hujan. Buat terlebih dahulu lubang tanam dan letakkan benih dalam lubang tanam tersebut.

Setiap lubang tanam ditanami 2 butir benih. Kemudian, tutup lubang tanam dengan tanah atau pupuk kandang tipis.

Pemupukan

Pemberian pupuk pada tanaman kacang panjang dilakukan sebelum tanam dan setelah tanam. Pemupukan setelah tanam dilakukan saat tanaman berumur tiga hingga empat minggu.

Jenis pupuk yang diberikan yaitu Urea 50 kg/hektare. Cara pemupukan susulan yaitu dengan membuat larikan diantara barisan tanaman. Kemudian letakkan pupuk dilarikan tersebut dan tutup dengan tanah.

Baca juga: 7 Cara Menanam Kacang Hijau di Lahan Kering

Pasang ajir

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa kacang panjang merupakan tanaman merambat. Maka dari itu, perlu dipasang ajir atau tiang yang bisa menjadi tempat tanaman merambat.

Pemasangan ajir diusahakan seawal mungkin sekitar satu sampai dua minggu setelah tanam. Tinggi ajir yang dipasang antara 150 sampai 250 cm, dipasang berbentuk huruf “A”, segitiga, bentuk pagar atau piramid segi empat.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

Home Appliances
Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Do it your self
6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

Pets & Garden
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Home Appliances
6 Varietas Aglonema yang Cocok di Kebun dan Ruangan

6 Varietas Aglonema yang Cocok di Kebun dan Ruangan

Pets & Garden
Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Do it your self
Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Do it your self
5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

Housing
7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

Decor
6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

Do it your self
6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

Decor
3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

Home Appliances
Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com