Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/07/2023, 09:36 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mengeong adalah hal normal yang dilakukan kucing dan menjadi cara kucing berkomunikasi, baik dengan pemiliknya maupun kucing lain.  

Kucing mengeong untuk hampir semua hal, dari sapaan, keberatan, kenyamanan, bahkan rasa sakit. Seiring bertambahnya usia, suara kucing mengeong ini juga meningkat.  

Baca juga: Wajib Tahu, Ini 7 Hal yang Disukai Kucing

Selain itu, ada beberapa ras kucing yang sering mengeong, seperti Siam dan Oriental.

Namun, apabila kucing yang biasanya jarang mengeong, lalu tiba-tiba mengeong terlalu sering bisa mengartikan ada sesuatu yang salah, salah satunya menginginkan perhatian pemiliknya. 

Banyak dari perilaku kucing mencari perhatian pemiliknya disebabkan stres atau kecemasan, terutama jika ada perubahan dalam rumah tangga, di antaranya pindah rumah, bayi yang baru lahir, hewan peliharaan baru (kucing atau anjing), pemiliki pergi bekerja lama atau berlibur, hingga pemilik atau kucing lain sakit.

Dalam kasus-kasus ini, melakukan pekerjaan rumah, mengetahui perilaku normal kucing, dan mengawasi perubahan perilaku dapat sangat membantu menghilangkan perilaku kucing mencari perhatian pemiliknya.

Dilansir dari The Spruce Pets, Rabu (19/7/2023), setidaknya ada beberapa cara kucing mendapatkan perhatian pemiliknya seperti di bawah ini.  

Baca juga: 4 Penyebab Kucing Tidak Mengeong yang Perlu Diketahui Pemilik

Meminta makanan 

Ilustrasi kucing British shorthair.Shutterstock/Elenia Photo Ilustrasi kucing British shorthair.
Kucing tahu bahwa kita memiliki makanan sehingga menginginkannya dan akan mengeong  untuk mencoba mendapatkannya.

Sesekali memberikan camilan tidak berbahaya. Namun, camilan tidak boleh lebih dari 10 persen kalori harian kucing peliharaan.

Beberapa kali makan kecil dalam sehari sebenarnya lebih baik untuk kucing daripada satu kali makan besar pada pagi atau sore hari.

Jadwalkan tiga atau empat kali pemberian makanan kaleng dalam porsi kecil dan berikan sisanya setelah 20-30 menit.

Jika perlu memberikan makanan kering karena preferensi kucing atau jadwal Anda, berikan satu porsi kecil makanan kering pada malam hari. 

Baca juga: 6 Alasan Kucing Berguling-guling di Lantai

Mengais lengan dan kaki Anda 

Selanjutnya, cara kucing mendapatkan perhatian pemiliknya adalah mengais lengan dan kaki Anda. Beberapa kucing membutuhkan perhatian yang sering dan akan mengais lengan pemiliknya saat duduk.

Jika kucing tersebut adalah satu-satunya kucing di rumah, Anda mungkin ingin mengadopsi kucing lain sebagai teman.

Apabila tidak, cobalah menjadwalkan waktu khusus untuk bermain, memeluk, dan mengelus kucing peliharaan. Kurangnya perhatian ini bisa menjadi penyebab kucing mengeong terus-menerus. 

Baca juga: Ragam Alasan Kucing Melompat ke Meja Dapur dan Cara Menghentikannya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com