Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/01/2023, 10:00 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Keringat yang menempel pada pakaian tak hanya meninggalkan bau tak sedap, tapi juga noda kuning yang sulit dihilangkan. 

Noda keringat pada pakaian disebabkan senyawa aluminium dalam deodoran antiperspirant yang bereaksi dengan garam dalam keringat Anda. 

Baca juga: Cara Mencuci Pakaian Olahraga agar Tidak Bau Keringat

Hal ini dapat menumpuk dari waktu ke waktu, yang akhirnya menyebabkan noda kuning pada area ketiak pakaian. Selain itu, noda keringat juga disebabkan produk mencuci pakaian yang digunakan. 

Beruntung, ada beberapa cara mudah menghilangkan noda keringat pada pakaian dan mencegahnya muncul pada masa mendatang. 

Nah, dilansir dari Homes to Love, Minggu (15/1/2023), berikut lima cara menghilangkan noda keringat pada pakaian. 

Baca juga: Cara Efektif Menghilangkan Bau Keringat pada Seprai

Pasta soda bikarbonat 

Ilustrasi mencuci pakaian, ilustrasi mencuci baju.SHUTTERSTOCK / birdbyb stockphoto Ilustrasi mencuci pakaian, ilustrasi mencuci baju.
Buatlah pasta menggunakan empat sendok makan soda bikarbonat dan 59 mililiter air hangat, lalu aduk kedua bahan sampai tercampur rata.

Setelah itu, gosokkan pasta ke noda keringat dengan jari-jari, jemur di bawah sinar matahari selama dua jam, dan cuci pakaian seperti biasa.

Campuran hidrogen peroksida, air, dan soda bikarbonat

Menghilangkan noda keringat pada pakaian juga bisa menggunakan campuran hidrogen peroksida, air, dan soda bikarbonat.

Buat campuran ketiga bahan ini dengan perbandingan 1:1:1, lalu oleskan pada noda keringat pakaian, rendam selama satu jam, dan cuci seperti biasa. 

Baca juga: Cara Menghilangkan Noda Bekas Keringat dan Deodoran di Ketiak Baju

Aspirin

Tak hanya meredakan nyeri, deman, dan peradangan, aspirin juga bisa digunakan untuk menghilangkan noda keringat pada pakaian, terlebih untuk noda yang parah. 

Caranya, hancurkan beberapa aspirin yang tidak dilapisi menjadi bubuk dan campur dengan sedikit air untuk membuat pasta.

Kemudian, oleskan pasta ini ke noda keringat dengan sikat gigi, lalu cuci seperti biasa. Asam salisilat akan membantu menghilangkan noda. 

Baca juga: 3 Bahan yang Ampuh Menghilangkan Noda Keringat pada Pakaian Hitam 

Perasan air lemon 

Air lemon bisa digunakan menurunkan panas atau demam.shutterstock/Jag_cz Air lemon bisa digunakan menurunkan panas atau demam.
Perasan air lemon tak hanya mencerahkan pakaian, tapi juga mampu menghilangkan berbagai noda, termasuk noda keringat.

Untuk memanfaatkannya, peras lemon ke dalam mangkuk dan encerkan bersama air dengan takaran sama. Oleskan perasan air lemon ke noda keringat, lalu biarkan noda kuning selama satu jam di bawah sinar matahari), dan cuci pakaian seperti biasa. 

Baca juga: Pakaian Terkena Noda Keringat? Ini Cara Menghilangkannya

Pemutih oksigen 

Pemutih oksigen juga bisa digunakan untuk menghilangkan noda keringat pada pakaian. Rendam pakaian yang terdapat noda keringat ke dalam penghilang noda pemutih oksigen selama beberapa menit, lalu cuci pakaian seperti biasa.

Hindari menggunakan pemutih biasa yang dapat membuat pakaian lebih buruk.  

Cara mencegah noda keringat pada pakaian 

Ada beberapa cara mencegah noda keringat atau kuning pada pakaian pada masa mendatang, salah satunya menyemprot ketiak pakaian dengan larutan 50/50 air dan cuka putih saat melepasnya.

Pastikan pakaian dalam keadaan kering sebelum memasukkannya ke keranjang cucian. Sebab, jika tidak, Anda akan berhadapan dengan noda jamur selanjutnya. 

Baca juga: Cara Menghilangkan Beragam Jenis Noda pada Pakaian dengan Baking Soda 

Cara menghilangkan bau pada pakaian, seprai, dan handuk 

Menggunakan terlalu banyak detergen cair dapat meninggalkan bau tak sedap pada kain seperti pakaian, seprai, juga handuk.

Selain itu, detergen cair yang berlebihan dapat meninggalkan residu lengket yang dapat  memerangkap bau yang disebabkan keringat.

Untuk menghilangkan residu dan bau, cuci pakaian menggunakan air terpanas, kemudian tambahkan hanya cuka putih (ke dalam beban cucian.  

Cuka telah lama dikenal menghilangkan berbagai bau serta noda, termasuk noda keringat. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com