Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghilangkan Rasa Besi pada Termos Air Minum

Kompas.com - 05/10/2022, 15:44 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Hunker

JAKARTA, KOMPAS.com - Produk ramah lingkungan semakin diminati konsumen untuk membantu menyelamatkan dan melestarikan bumi. Salah satu produk ramah lingkungan yang semakin populer adalah termos air minum alias botol air minum stainless steel.

Menggunakan botol air minum ini membantu mengurangi banyaknya limbah botol plastik yang beredar.

Dikutip dari Hunker, Rabu (5/10/2022), sebagian besar botol minum stainless steel terbuat dari stainless steel 18/8 food grade dan aman untuk digunakan kembali. Namun, banyak keluhan muncul bahwa botol ini memiliki rasa besi yang tidak menyenangkan.

Baca juga: Cara Memilih Termos Air Panas Berkualitas dan Awet

Ilustrasi termos air minum, botol air minum.UNSPLASH/BLUEWATER SWEDEN Ilustrasi termos air minum, botol air minum.

Rasa besi ini mudah dihilangkan, sehingga membuat botol air minum ramah lingkungan lebih menyenangkan untuk digunakan.

Berikut cara menghilangkan rasa besi pada termos atau botol air minum stainless steel.

Pertama, cuci termos atau botol air minum stainless steel dengan air sabun panas dan bilas dengan baik.

Campurkan air suling atau air yang disaring dalam proporsi yang sama dengan cuka untuk mengisi botol air. Misalnya, jika botol air minum Anda memiliki kapasitas 470 ml, campurkan 235 ml air dengan 235 ml cuka.

Baca juga: Cara Membersihkan Noda Kopi dan Teh pada Botol Termos Stainless Steel

Isi botol dengan campuran air dan cuka. Biarkan botol air minum tidak terganggu semalaman dengan campuran cuka dan air di dalamnya.

Tuangkan campuran air dan cuka dan bilas botol air dengan baik. Rasa besi pada termos akan hilang.

Jika rasa besi kembali, cukup ulangi langkah-langkah ini untuk menghilangkannya lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com