Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Ini Dapat Menghemat Listrk di Rumah, Apa Itu?

Kompas.com - 01/07/2022, 10:18 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber CNET

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada beberapa hal yang perlu dianggarkan setiap bulannya di dalam rumah tangga, mulai dari pembelian bahan makanan dan beragam kebutuhan lainnya.

Namun, ada satu pengeluaran yang merupakan bagian berkelanjutan dan utama dari anggaran bulanan Anda, tidak peduli apakah Anda tinggal di rumah sendiri maupun mengontrak rumah, yakni tagihan listrik.

Tagihan listrik bisa melonjak, dan kemungkinan akan menghabiskan anggaran Anda yang lebih besar. Namun, ada beberapa cara untuk mengurangi tagihan listrik hanya dengan beberapa perubahan gaya hidup sederhana.

 

Baca juga: 6 Peralatan Elektronik yang Dapat Meningkatkan Tagihan Listrik

Ilustrasi listrik, Ilustrasi meteran listrik.Shutterstock/Sunshine Studio Ilustrasi listrik, Ilustrasi meteran listrik.

Dilansir dari Cnet, Jumat (1/7/2022),  mencabut kabel colokan listrik perangkat elektronik rumah tangga, dan mematikan perangkat seperti lampu saat Anda tidak menggunakannya menjadi hal yang dapat menghemat listrik. Mengapa hal itu dapat terjadi? 

Pertama, mengurangi penggunaan energi Anda dengan mematikan lampu adalah cara terbaik untuk mengurangi jejak karbon. 

Pembangkit listrik merupakan salah satu sumber emisi karbon terbesar yang berkontribusi terhadap perubahan iklim.

Dengan mematikan lampu saat Anda tidak menggunakannya, Anda dapat  mengurangi emisi karbon dan karena itu membantu lingkungan.

Baca juga: Catat, Ini 6 Tips Menghemat Tagihan Listrik di Rumah

Dan mengurangi penggunaan energi di rumah Anda tidak hanya membantu lingkungan tetapi juga membantu biaya pengeluaran listrik Anda.

Mematikan lampu saat Anda tidak membutuhkannya dapat membantu mengurangi tagihan listrik. Selain itu, Anda juga akan memperpanjang umur bola lampu  yang juga akan menghemat uang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com