Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Bahan yang Dapat Dijadikan Sebagai Pestisida Organik

Kompas.com - 25/05/2022, 16:15 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

Ilustrasi daun pepaya. SHUTTERSTOCK/PERNSANITFOTO Ilustrasi daun pepaya.

Daun pepaya

Daun pepaya mengandung zat aktif enzim papain, alkaloid, dan glikosid untuk mengendalikan hama ulat, aphids, rayap, dan ulat bulu.

Untuk menjadikan daun pepaya sebagai pestisida organik, siapkan 100 gram daun pepaya kemudian blender dan campurkan ke dalam satu liter.

Baca juga: Cara Membuat Pestisida Nabati dari Daun Pepaya untuk Membasmi Ulat

Setelah itu, diamkan larutan daun pepaya selama dua malam, saring untuk mengambil air larutannya saja, dan semprotkan ke tanaman.

Ilustrasi jeruk nipis. PIXABAY/PUBLICDOMAINPICTURES Ilustrasi jeruk nipis.
Jeruk nipis

Jeruk nipis memiliki aroma yang tidak disukai oleh lalat buah. Lalat akan menghindari tanaman yang disemprotkan pestisida dari jeruk nipis sehingga serangga terbang itu tidak akan mendekati tanaman.

Untuk menjadikan jeruk nipis sebagai pestisida organik, peras lima buah jeruk nipis kemudian gunakan air perasannya. Kemudian bersihkan 20 lembar daun jeruk nipis lalu tumbuk hingga halus.

Dalam sebuah wadah, campurkan air jeruk nipis dengan daun jeruk nipis yang telah dihaluskan, tiga sendok makan gula pasir, dua sendok makan EM4 (larutan efektif mikroorganisme 4), dan empat liter air bersih.

Diamkan semua bahan yang telah dicampurkan selama empat hingga lima hari dalam wadah yang tertutup.

Baca juga: Mudah, Cara Membuat Pestisida Alami dari Jeruk Nipis

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com