Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Bahan yang Dapat Dijadikan Sebagai Pestisida Organik

Kompas.com - 25/05/2022, 16:15 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pestisida merupakan bahan yang digunakan untuk mengatasi maupun mengendalikan hama pada tanaman.

Pada saat ini, terdapat dua jenis pestisida yang dijual di pasaran, yakni pestisida kimia dan organik.

Untuk pestisida organik, kamu dapat membuatnya menggunakan beberapa bahan yang tak asing digunakan dalam kegiatan memasak.

Baca juga: Cara Membuat Pestisida Nabati dari Air Tembakau

Dilansir beberapa sumber, Rabu (25/5/2022), berikut ini empat bahan yang dapat dijadikan sebagai pestisida organik.

Ilustrasi bawang putih. PIXABAY/STEVE BUISSINE Ilustrasi bawang putih.
Bawang putih

Bawang putih memiliki sifat antibakteri, antivirus, dan antijamur alami yang cocok digunakan sebagai pestisida.

Bahan satu ini dapat digunakan untuk mengusir kutu daun, lalat kumbang, hingga kupu-kupu putih.

Untuk menjadikan bawang putih sebagai pestisida organik, kamu perlu menyiapkan dua bonggol bawang putih kemudian kupas, bersihkan, dan tumbuk hingga halus.

Masukkan bawang putih yang telah dihaluskan ke dalam wadah lalu tambahkan 10 ml sabun cair, 50 ml minyak sayur, dan 1 liter air.

Baca juga: Cara Membuat Pestisida Organik dari Bawang Putih

Aduk semua bahan agar tercampur merata dan diamkan selama satu hari agar bahan pestisida dapat terfermentasi dengan baik.

Ketika akan digunakan, cairkan setiap 50 ml bahan pestisida organik dari bawang putih dengan satu liter air.

Aduk hingga rata lalu gunakan dengan cara menyemprotkannya ke tanaman.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com