Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketahui 5 Perawatan Anakan Ikan Lele untuk Budidaya

Kompas.com - 24/04/2022, 16:14 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Memiliki anakan ikan lele tentu akan membuat kamu bahagia. Terlebih bila kamu telah menunggu ikan lele peliharaan di rumah berkembang biak sejak lama.

Namun, agar bisa tumbuh dengan sehat dan menjadi ikan dewasa, kamu perlu mengetahui cara perawatan anakan ikan lele yang benar dengan baik.

Dilansir dari Hooked On Catfish, Minggu (24/4/2022) berikut lima hal yang perlu kamu ketahui mengenai anakan ikan lele dari proses pemijahan hingga usianya dewasa.

Baca juga: Tidak Sulit, Ini Cara Budidaya Ikan Lele di Kolam Terpal

Proses pemijahan anakan ikan lele

Pemijahan adalah proses perkembangbiakan ikan. Biasanya lele betina dewasa yang sedang mengandung akan mencari sarang yang tepat. Kemudian setelah beberapa waktu ia akan bertelur.

Namun, bila di dalam peternakan. Proses pemijahan pada ikan lele dilakukan dengan campur tangan manusia. Sepasang lele dewasa yang telah cukup umur akan disatukan dalam sebuah wadah khusus.

Bila lele betina sudah mengeluarkan telur, lalu telur-telur itu menetas. Sepasang lele dewasa itu akan dipisahkan dari anakan lele atau dikembalikan ke kolam utama.

Baca juga: Aquaponik, Budidaya Ikan dan Tanaman Hidroponik di Lahan Terbatas

Penetasan telur ikan lele

Telur yang keluar dari lele betina akan menetas setelah 10 hari. Biasanya sang induk akan berusaha melindungi anakan lele selama kurang lebih 7 hari.

Namun, saat budidaya, biasanya mereka memisahkan indukan lele segera mungkin dari anakan.

Baca juga: Simak, Cara Budidaya Ikan Cupang

Ukuran anakan lele

Burayak lele yang baru saja menetas akan memiliki ukuran sekitar 1 cm. Ini akan membuat siapa saja yang melihat gemas dengan anakan lele.

Dengan merawat dan memberikan lele makanan yang sesuai dengan umurnya akan membatu mereka tumbuh dengan cepat. Bahkan dalam beberapa bulan ke depan lele sudah siap untuk dipanen.

Baca juga: Manfaat Kepala Ikan untuk Tanaman dan Cara Menggunakannya

Makanan untuk anakan ikan lele

Ilustrasi ikan lele. PIXABAY/BLENDE12 Ilustrasi ikan lele.

Anakan lele yang baru menetas biasanya akan diberikan makanan ikan cair yang khusus dibuat untuk bayi ikan.

Baru setelah usia seminggu anakan lele bisa diberi makanan dari anakan udang air asin yang baru menetas.

Selanjutnya bila usia lele sudah sekitar satu tahun, mereka sudah bisa diberi makan pelet. Sebelum waktu itu, kamu bisa memberi makan lele remaja dengan makanan lele serpihan.

Namun, di alam liar, lele remaja biasanya akan memakan hewan invertebrata kecil atau larva serangga. Ini bisa juga menjadi pilihan alternatif ketika bingung memberikan makanan pada lele remaja.

Baca juga: Tips Olah Pakan Ikan Patin dan Lele dari Peternak, Bikin Ikan Gemuk

Usia yang pas ikan lele untuk bereproduksi

Sebagai orang yang membudidayakan lele, kamu tentu ingin tahu pada usia berapa ikan lele siap untuk berkembang biak. Kamu perlu menunggu usia lele sekitar 3 tahun sebelum melakukan pemijahan.

Akan tetapi, hal ini juga tergantung pada spesies lele yang dipelihara. Bila yang kamu pelihara adalah jenis lele Channel, maka untuk berkembang biak kamu perlu menunggunya berusia 5 tahun.

Memelihara ikan lele memang menarik. Apalagi bila dari hobi memelihara ikan ini berubah menjadi bisnis budidaya yang menjadi pemasukan. Tentu akan membuatmu tambah bahagia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Tanaman Pendamping Bunga Matahari, Bisa Ditanam di Halaman Rumah

6 Tanaman Pendamping Bunga Matahari, Bisa Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
5 Tanaman yang Bisa Membuat Taman Selalu Harum

5 Tanaman yang Bisa Membuat Taman Selalu Harum

Pets & Garden
Rumah Modular Diyakini Bisa Jadi Solusi Saat Cuaca Panas

Rumah Modular Diyakini Bisa Jadi Solusi Saat Cuaca Panas

Housing
5 Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Kulkas Bau

5 Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Kulkas Bau

Home Appliances
5 Ruang Penyimpanan Tersembunyi di Dalam Rumah

5 Ruang Penyimpanan Tersembunyi di Dalam Rumah

Housing
5 Ras Kucing Termahal, Harganya Mencapai Ratusan Juta Rupiah

5 Ras Kucing Termahal, Harganya Mencapai Ratusan Juta Rupiah

Pets & Garden
5 Alat Kebersihan yang Harus Ada di Dapur

5 Alat Kebersihan yang Harus Ada di Dapur

Do it your self
Begini Cara Mencuci Celana Dalam Baru Sebelum Dipakai

Begini Cara Mencuci Celana Dalam Baru Sebelum Dipakai

Do it your self
Mengenal Kucing Lykoi dari Ciri-ciri hingga Cara Merawatnya

Mengenal Kucing Lykoi dari Ciri-ciri hingga Cara Merawatnya

Pets & Garden
Catat, Ini Kelebihan dan Kekurangan Tata Letak Dapur Berbentuk I

Catat, Ini Kelebihan dan Kekurangan Tata Letak Dapur Berbentuk I

Housing
6 Ide Dekorasi Apartemen agar Terlihat Lebih Bergaya

6 Ide Dekorasi Apartemen agar Terlihat Lebih Bergaya

Decor
Cara Menanam Pakcoy dari Biji dengan Mudah

Cara Menanam Pakcoy dari Biji dengan Mudah

Pets & Garden
7 Ide Dekorasi Meja Rias yang Cantik dan Menarik

7 Ide Dekorasi Meja Rias yang Cantik dan Menarik

Decor
6 Ide Dekorasi Kamar Tidur Modern Abad Pertengahan

6 Ide Dekorasi Kamar Tidur Modern Abad Pertengahan

Decor
7 Alasan Kucing Tidur Terus, Bisa Jadi Stress

7 Alasan Kucing Tidur Terus, Bisa Jadi Stress

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com