Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tanaman Hias yang Bisa Ditanam dan Diletakkan di Luar Ruangan

Kompas.com - 24/02/2022, 22:56 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber Roohome

JAKARTA, KOMPAS.com - Sama dengan tanaman dalam ruangan, memilih tanaman luar ruangan yang sempurna untuk rumah juga memerlukan sejumlah pertimbangan seperti pencahayaan, kondisi tanah, dan waktu penyiraman. 

Setelah itu, memilih jenis tanaman hias yang dapat tumbuh subur di luar ruangan serta di ruang terbatas. Proses ini bisa sangat merepotkan serta melelahkan. 

Baca juga: 6 Tanaman Hias yang Membantu Menurunkan Kelembapan Dalam Ruangan

Lantas, tanaman hias apa saja yang cocok di luar ruangan? 

Ada beberapa tanaman dalam ruangan yang bisa juga diletakkan atau ditanam di luar ruangan seperti teras serta taman

Dikutip dari Roohome, Kamis (26/2/2022), berikut enam tanaman hias yang bisa ditanam dan diletakkan di luar ruangan.

Sukulen

Ilustrasi sukulenUnsplash/Amy Chen Ilustrasi sukulen
Sukulen memiliki dedaunan hijau yang mencolok serta daun dan batang yang kuat sehingga menjadikannya tanaman hias  yang cantik.

Tempatkan tanaman imut dalam wadah kecil di atas meja serta di ruang makan luar ruangan untuk menciptakan tampilan yang menarik. 

Sukulen dapat mentoleransi kondisi kelembapan rendah sehingga menjadikannya tanaman sempurna untuk tempat yang lebih dingin. 

Baca juga: Bisakah Tanaman Poinsettia Tumbuh Di Luar Ruangan? Ini Tips Merawatnya 

Lidah mertua 

Mempunyai daun yang tebal dan tegak serta garis kuning pada daun hijau tanaman membuat tanaman lidah mertua menarik perhatian. 

Tanaman lidah mertua sangat toleran terhadap kekeringan dan hanya membutuhkan campuran pot yang dikeringkan dengan baik. 

Baca juga: 8 Tanaman Hias yang Membawa Feng Shui Baik ke Dalam Rumah

Fiddle leaf fig

Ilustrasi tanaman hias ara biola atau fiddle leaf fig di dalam pot. SHUTTERSTOCK/NATALIASS Ilustrasi tanaman hias ara biola atau fiddle leaf fig di dalam pot.
Fiddle leaf fig adalah salah satu tanaman populer saat ini. Tampilannya ikonik dan cantik. Daun hijau yang berani dan indah adalah alasan yang membuat tanaman fiddle leaf fig populer. 

Tanaman ini juga mudah dirawat. Beri tanaman banyak sinar matahari cerah tidak langsung karena sinar matahari langsung dapat membakar daunnya.

Tanaman ini dianggap lebih besar dari tanaman hias lainnya. Namun, Anda dapat mengontrol ukuran dengan bentuk pot.  

Baca juga: 8 Tanaman Hias Terbaik untuk Memurnikan Udara dan Mempercantik Dapur 

Ivy geranium

Letakkan tanaman ivy geranium di teras rumah dengan cara menggantungnnya lantaran daunnya bisa menjalar.

Tanaman hias ivy geranium memiliki bunga merah yang cantik. Tanaman ini mudah dirawat dan disiram. Anda tidak perlu melakukan lansekap apa pun. Selain itu, tanaman hias ivy geranium minim perawatan dan dapat mengusir lalat

Baca juga: 4 Tanaman Hias yang Sangat Mudah Dirawat dan Tidak Gampang Mati

Caladium 

Cahaya adalah hal penting berikutnya yang perlu dipertimbangkan ketika mencari cara merawat tanaman agar tumbuh subur.SHUTTERSTOCK/FIRN Cahaya adalah hal penting berikutnya yang perlu dipertimbangkan ketika mencari cara merawat tanaman agar tumbuh subur.
Tanaman hias caladium atau keladi cocok untuk taman rumah yang lebih besar. Memiliki dedaunan menarik membuat caladium tanaman luar ruangan yang sempurna. 

Daun besar, indah, berbentuk mata panah tersedia dalam nuansa merah, merah muda, dan putih. Varietas putih direkomendasikan untuk area teduh.

Caladium putih tampak bersinar saat senja. Ini adalah pemandangan yang indah. Caladium merupakan tanaman tahunan dan dapat berada di dalam tanah sepanjang tahun. 

Baca juga: 11 Tanaman Hias Berwarna Sage Green yang Dapat Mempercantik Rumah

Bird of paradise

Ilustrasi tanaman bunga cendrawasih atau bird of paradise. SHUTTERSTOCK/DZUNG VU Ilustrasi tanaman bunga cendrawasih atau bird of paradise.
Bird of paradise dikenal sebagai tanaman hias yang unik, tropis, dan menakjubkan. Hal yang membuat tanaman ini istimewa adalah daunnya yang terbelah dan mirip seekor burung—sesuai dengan namanya. 

Tak heran, tanaman hias bird of paradise sangat cocok untuk daerah berangin karena batangnya tidak dapat patah karena angin kencang seperti di luar ruangan. 

Tanaman ini membutuhkan cahaya terang, tidak langsung, dan lingkungan lembap untuk tumbuh subur. Tanaman ini biasanya bebas hama dan perawatannya mudah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com