Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Dilakukan, 6 Mitos Mencuci Pakaian Ini Justru Merusak Baju

Kompas.com - 13/12/2021, 13:22 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mencuci pakaian merupakan salah satu tugas rumah tangga yang cukup melelahkan serta menguras tenaga dan waktu.

Namun, tak jarang mencuci pakaian juga selalu menjadi pengalaman belajar. Sebab, terkadang ada cara-cara yang masih membingungkan dan hal-hal baru yang baru diketahui. 

Baca juga: 3 Jenis Detergen untuk Mencuci Pakaian dan Plus Minusnya

Belum lagi, ada banyak mitos mencuci pakaian yang berkembang di masyarakat sehingga membuat kegiatan mencuci pakaian semakin membingungkan.

Padahal, mitos-mitos tersebut justru bisa merusak pakaian. Lantas, mitos mencuci pakaian apa saja yang harus dihindari? 

Melansir dari Taste of Home, Senin (13/12/2021), berikut enam mitos mencuci pakaian yang bisa merusakan baju, kain, dan mesin cuci

Baca juga: 7 Kesalahan Mencuci Pakaian yang Sering Dilakukan Banyak Orang 

Semakin banyak lembar pengering, semakin baik

Ilustrasi mencuci pakaian Ilustrasi mencuci pakaian
Terlalu banyak hal yang baik sebenarnya bisa menjadi hal yang buruk seperti menggunakan lembar pengering saat mencuci pakaian.

“Penggunaan lembaran pengering yang berlebihan dapat mengurangi efisiensi mesin cuci dengan meninggalkan residu yang berbau  dan membuat layar serat menjadi sesak," kata Laura Johnson, Research and Development di LG Electronics, kepada Reader's Digest. 

Baca juga: 8 Manfaat Cuka untuk Mencuci Pakaian

Menggunakan sabun tangan untuk mencuci pakaian secara menyeluruh

Ketika sedang mencuci pakaian, terkadang detergen yang digunakan habis. Beberapa orang terkadang menggunakan sabun tangan. 

"Sabun tangan sampai batas tertentu dapat membersihkan pakaian, tapi itu tidak akan melakukan pekerjaan dengan efektif karena sabun untuk tubuh memiliki bahan kimia yang lebih lembut," Leanne Stapf, COO dari The Cleaning Authority. 

Leanne mengatakan cara terbaik adalah menggunakan barang-barang yang memiliki bahan kimia kuat yang tepat untuk memberikan pembersihan mendalam. 

Baca juga: 4 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Mencuci Pakaian dengan Tangan 

Mengabaikan label perawatan kain

Sebelum mencuci baju atau kain, penting membaca selalu baca petunjuknya atau label perawatan kain.

Brian Sansoni, Wakil Presiden Senior, Komunikasi, Penjangkauan, dan Keanggotaan dari American Cleaning Institute, mengatakan, ada kalanya tergoda untuk membuang semua pakaian ke dalam mesin cuci dan menyelesaikannya. 

Namun, setiap pakaian komersial memiliki label dengan instruksi perawatan dari pabrikan yang dirancang untuk menjaga item tetap terlihat terbaik setelah dicuci.

"Pelajari apa arti simbol dan ikuti instruksi tersebut untuk memperpanjang umur pakaian favorit Anda.” 

Baca juga: 3 Tips Membuat Ruang Mencuci Pakaian di Rumah Sempit 

Semua noda diciptakan sama

Jika merasa dapat menggunakan detergen yang sama untuk semua jenis noda, Anda mungkin perlu memikirkan kembali rencana tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com