Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/12/2021, 09:50 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pakaian kusut tentu akan memengaruhi penampilan kita saat mengenakannya. Namun demikian, seringkali kita juga tidak memiliki waktu untuk menyetrika pakaian.

Dikutip dari Reader's Digest, Sabtu (4/12/2021), ada beberapa cara merapikan pakaian kusut tanpa perlu disetrika. Anda dapat menerapkan cara ini baik di rumah maupun ketika Anda bepergian.

Berikut cara merapikan dan meluruskan pakaian kusut tanpa perlu disetrika.

Baca juga: Jangan Panik, Ini Cara Memperbaiki Benang Pakaian Tersangkut

Ilustrasi pakaian kusut. SHUTTERSTOCK/ART_PHOTO Ilustrasi pakaian kusut.

1. Gunakan hair dryer untuk menghilangkan kerutan pada pakaian

Letakkan pakaian kusut kusut di atas permukaan yang rata dan semburkan udara panas dengan pengering rambut alias hair dryer. Jauhkan hair dryer beberapa inci di atas kain, dan tutupi bagian depan dan belakang pakaian.

Kerutan akan hilang dengan cepat. Anda juga dapat memercikkan atau menjentikkan beberapa tetes air pada pakaian sebelum dikeringkan dengan hair dryer untuk membantu melembutkannya.

2. Manfaatkan shower

Misalnya ketika Anda bepergian dan menginap di hotel, serta harus mencuci pakaian dengan tangan, kerap kali tidak ada setrika di kamar hotel. Gantung pakaian kusut di kamar mandi dan nyalakan shower, menggunakan air suhu terpanas.

Tutup pintu kamar mandi untuk menciptakan efek sauna. Periksa kembali dalam waktu sekitar 10 menit, tetapi pahami bahwa mungkin diperlukan waktu hingga 20 menit untuk menghilangkan kerutan sepenuhnya.

Baca juga: 3 Jenis Detergen untuk Mencuci Pakaian dan Plus Minusnya

Jika Anda menggantung pakaian di batang tirai shower, pastikan shower menghadap jauh dari pakaian untuk menghindari pakaian basah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com