Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghilangkan Bau Parfum yang Menempel pada Pakaian

Kompas.com - 04/11/2021, 18:00 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com  - Menggunakan parfum untuk pakaian menjadi cara praktis untuk memberikan kesegaran dan keharuman pada pakaian serta tubuh.

Namun, terkadang parfum tersebut menempel lekat di permukaan pakaian meski telah dicuci.

Melansir dari The Spruce, Kamis (4/11/2021), bau parfum yang tertinggal dan melekat kuat pada pakaian disebabkan campuran bahan pengawet serta bahan tambahan lainnya seperti alkohol. 

Namun, hal yang perlu diperhatikan sebelum menghilangkan bau parfum tersebut adalah jika pakaian diberi label hanya untuk dry clean.   

Baca juga: 7 Cara Mencegah Ular Masuk ke Rumah, Pakai Keset Ijuk hingga Parfum

Beberapa aroma parfum ada yang jauh lebih sulit dihilangkan dari cucian daripada yang lain. Wewangian bertanda "eau de parfum" akan selalu lebih terkonsentrasi daripada "eau de toilette" dan semprotan tubuh adalah wewangian yang paling tidak terkonsentrasi.

Sementara itu, pelembut kain adalah beberapa yang paling sulit dihilangkan karena produk tersebut menggunakan formula silikon yang melapisi setiap serat. Inilah yang membuat kain terasa halus dan lembut, tetapi aromanya juga bisa berlebihan.

Metode berikut ini mungkin tidak menghilangkan semua bau pada percobaan pertama, tetapi cara paling ekonomis dan dapat diandalkan untuk menghilangkan bau yang tidak diinginkan. 

Baca juga: Cara Menghilangkan Bau dari Furnitur Kayu Baru 

Keluarkan pakaian

Gantung pakaian beraroma, bahkan pakaian yang baru dibeli, di udara terbuka. Jika tidak dapat menggantungnya di luar, gantung di tempat yang berangin (bisa menggunakan kipas angin), hangat, dan diterangi matahari yang dipenuhi banyak tanaman berdaun hijau.

Tanaman akan membantu menyerap baunya. Lamanya waktu yang dibutuhkan pakaian untuk digantung tergantung pada seberapa jenuh pakaian tersebut dengan aroma serta kepekaan orang yang memakainya.

Hal ini mungkin memakan waktu hanya beberapa jam atau selama beberapa minggu. 

Baca juga: Manfaat Tisu Basah untuk Mencuci Pakaian dengan Mesin Cuci

Rendam pakaian sebelum dicuci

Ilustrasi mencuci pakaian. SHUTTERSTOCK/KABARDINS PHOTO Ilustrasi mencuci pakaian.
Rendam pakaian di wastafel atau mesin cuci berisi air hangat dan satu cangkir baking soda sebelum dicuci. Pastikan wadah perendaman cukup besar untuk merendam pakaian yang bau.

Merendam pakaian selama semalaman biasanya merupakan waktu yang cukup meski beberapa menyarankan selama beberapa hari.

Daripada direndam dengan waktu lama, mungkin lebih efektif mengulangi siklus perendaman cuci pengeringan beberapa kali jika perlu. 

Baca juga: Jangan Masukkan Terlalu Banyak Pakaian ke Pengering, Ini Akibatnya 

Cuci pakaiannya

Setelah direndam, cuci pakaian seperti biasa dengan mengikuti petunjuk label perawatan, baik dengan mesin cuci mauoun tangan dengan detergen tanpa pewangi.

Tambahkan setidaknya 1/4 cangkir cuka putih suling ke siklus bilas dan hentikan siklusnya. Biarkan cucian terendam selama satu jam sebelum menyelesaikan siklus pembilasan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Tanaman yang Bisa Membuat Taman Selalu Harum

5 Tanaman yang Bisa Membuat Taman Selalu Harum

Pets & Garden
Rumah Modular Diyakini Bisa Jadi Solusi Saat Cuaca Panas

Rumah Modular Diyakini Bisa Jadi Solusi Saat Cuaca Panas

Housing
5 Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Kulkas Bau

5 Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Kulkas Bau

Home Appliances
5 Ruang Penyimpanan Tersembunyi di Dalam Rumah

5 Ruang Penyimpanan Tersembunyi di Dalam Rumah

Housing
5 Ras Kucing Termahal, Harganya Mencapai Ratusan Juta Rupiah

5 Ras Kucing Termahal, Harganya Mencapai Ratusan Juta Rupiah

Pets & Garden
5 Alat Kebersihan yang Harus Ada di Dapur

5 Alat Kebersihan yang Harus Ada di Dapur

Do it your self
Begini Cara Mencuci Celana Dalam Baru Sebelum Dipakai

Begini Cara Mencuci Celana Dalam Baru Sebelum Dipakai

Do it your self
Mengenal Kucing Lykoi dari Ciri-ciri hingga Cara Merawatnya

Mengenal Kucing Lykoi dari Ciri-ciri hingga Cara Merawatnya

Pets & Garden
Catat, Ini Kelebihan dan Kekurangan Tata Letak Dapur Berbentuk I

Catat, Ini Kelebihan dan Kekurangan Tata Letak Dapur Berbentuk I

Housing
6 Ide Dekorasi Apartemen agar Terlihat Lebih Bergaya

6 Ide Dekorasi Apartemen agar Terlihat Lebih Bergaya

Decor
Cara Menanam Pakcoy dari Biji dengan Mudah

Cara Menanam Pakcoy dari Biji dengan Mudah

Pets & Garden
7 Ide Dekorasi Meja Rias yang Cantik dan Menarik

7 Ide Dekorasi Meja Rias yang Cantik dan Menarik

Decor
6 Ide Dekorasi Kamar Tidur Modern Abad Pertengahan

6 Ide Dekorasi Kamar Tidur Modern Abad Pertengahan

Decor
7 Alasan Kucing Tidur Terus, Bisa Jadi Stress

7 Alasan Kucing Tidur Terus, Bisa Jadi Stress

Pets & Garden
6 Ide Desain Kolam Renang di Halaman Belakang Rumah

6 Ide Desain Kolam Renang di Halaman Belakang Rumah

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com