Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Kafein Bermanfaat untuk Tanaman? Berikut Ini Penjelasannya

Kompas.com - 17/08/2021, 07:30 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kafein yang lazim terkandung dalam kopi dapat memberikan efek ketagihan hingga menstimulasi kita untuk produktif dalam bekerja.

Namun demikian, kafein juga disebut memiliki manfaat untuk tanaman. Kafein yang diaplikasikan pada tanaman dapat berupa bubuk kopi atau ampas kopi.

Dikutip dari Gardening Know How, Selasa (17/8/2021), berikut penjelasan mengenai manfaat kafein untuk tanaman.

Baca juga: Cara Mengusir Hama Semut pada Tanaman Keladi dengan Ampas Kopi

Memupuk tanaman dengan kafein

Banyak tips dan panduan berkebun yang menyarankan Anda mengaplikasikan bubuk kopi langsung ke tanaman atau mencampurkannya ke dalam kompos. Kafein diyakini dapat meningkatkan kualitas tanah secara bertahap.

Ampas kopi bisa dimanfaatkan sebagai pupuk atau penyubur tanaman.SHUTTERSTOCK/MONTHIRA Ampas kopi bisa dimanfaatkan sebagai pupuk atau penyubur tanaman.

Kafein mengandung sekitar 2 persen nitrogen berdasarkan volume. Ketika terurai, nitrogen langsung dilepaskan.

Namun demikian, bubuk kopi yang tidak dikomposkan sebenarnya sebenarnya dapat menghambat pertumbuhan tanaman. Lebih baik menambahkannya wadah kompos dan membiarkan mikroorganisme memecahnya.

Pemupukan tanaman dengan kafein pasti akan memengaruhi pertumbuhan tanaman, tetapi belum tentu secara positif.

Baca juga: 7 Manfaat Ampas Kopi untuk Aglonema, Jadi Kompos hingga Usir Hama

Apakah benar kafein bisa memengaruhi pertumbuhan tanaman?

Pada tanaman kopi, enzim pembangun kafein adalah anggota N-methyltransferases, yang ditemukan di semua tanaman dan membangun berbagai senyawa. Dalam kasus kafein, gen N-methyltranferase bermutasi.

 

Misalnya, ketika daun kopi jatuh, mereka mencemari tanah dengan kafein, yang membatasi perkecambahan tanaman lain, mengurangi persaingan. Jelas, itu berarti terlalu banyak kafein dapat berdampak buruk pada pertumbuhan tanaman.

Kafein meningkatkan proses biologis tidak hanya pada manusia, tetapi juga tanaman. Proses ini mencakup kemampuan untuk berfotosintesis dan menyerap air dan nutrisi dari tanah.

Ilustrasi ampas kopi.SHUTTERSTOCK/NOR GAL Ilustrasi ampas kopi.

Hal ini juga menurunkan tingkat pH dalam tanah. Peningkatan keasaman ini bisa menjadi racun bagi beberapa tanaman, meskipun beberapa tanaman menikmatinya.

Baca juga: Jangan Dibuang, Ampas Kopi Bisa Digunakan untuk 10 Hal ini

Studi yang melibatkan penggunaan kafein pada tanaman telah menunjukkan bahwa, pada awalnya, tingkat pertumbuhan sel stabil tetapi segera kafein mulai membunuh atau merusak sel-sel ini, mengakibatkan tanaman mati atau kerdil.

Meskipun demikian, penggunaan kafein di kebun tidak semuanya merugikan.

Studi ilmiah tambahan telah menunjukkan kafein menjadi pembunuh siput yang efektif. Kafein juga membunuh larva nyamuk, cacing tanduk, kutu daun, dan larva kupu-kupu.

Penggunaan kafein sebagai pengusir atau pembunuh serangga ternyata mengganggu konsumsi makanan dan reproduksi, dan juga menghasilkan perilaku yang menyimpang dengan menekan enzim dalam sistem saraf serangga.

Baca juga: Ragam Manfaat Kopi untuk Sejumlah Area di Rumah

Ini adalah bahan yang diturunkan secara alami, tidak seperti insektisida komersial yang penuh dengan bahan kimia.

Selain itu, bubuk kopi mengandung potasium, yang menarik cacing tanah, anugerah bagi tanah dan tanaman. Pelepasan beberapa nitrogen juga merupakan nilai tambah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com