Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Perlu Bepergian, Ini Cara Seru Rayakan Natal di Rumah

Kompas.com - 25/12/2020, 07:55 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kondisi pandemi Covid-19 di berbagai wilayah Indonesia masih belum menandakan penurunan kasus. Hal ini membuatmu sebaiknya berpikir 2 kali untuk bepergian keluar rumah, sekalipun itu perayaan Natal.

Pemerintah pun telah membatasi kegiatan keramaian jelang Natal dan tahun baru, sekaligus menutup beberapa tempat wisata karena masalah kesehatan dan keselamatan guna mencegah kerumunan banyak orang.

Oleh karena itu, merayakan Natal dan liburan di rumah akan jadi hal yang bijak untuk dilakukan demi menghindari penyebaran virus corona semakin meluas.

Baca juga: 5 Pilihan Hadiah Natal dan Tahun Baru dari IKEA

Tapi, hanya karena kamu mungkin tidak memiliki rencana Natal yang sama persis seperti yang dilakukan di tahun-tahun sebelumnya, itu bukan berarti kamu harus bosan di rumah.

Faktanya, ada begitu banyak cara agar kamu tetap terhibur dan menikmati perayaan Natal dan liburan di rumah bersama keluarga tercinta.

Berikut ini, beberapa kegiatan seru yang bisa kamu lakukan saat merayakan Natal dan libur di rumah, dilansir dari berbagai sumber, Jumat (25/12/2020).

1. Adakan maraton film Natal

Melakukan maraton film atau menonton film tanpa henti menjadi ide yang baik dan membuatmu tidak merasa bosan saat merayakan Natal dan liburan di rumah.

Baca juga: Ide Dekorasi dengan Menggunakan Kartu Ucapan Natal

Pilih film favoritmu yang belum sempat kamu tonton, atau cari rekomendasi film yang bagus untuk ditonton. Siapkan popcorn dan makanan ringan lainnya untuk membuat kegiatan menonton menjadi begitu santai dan nyaman.

2. Selenggarakan perayaan Natal virtual

Kamu bisa tetap berkumpul untuk merayakan Natal dan saling mengasihi dengan orang tercinta dan terdekat meskipun itu tidak secara langsung.

Zoom dan Google Meet telah menjadi hal biasa untuk melakukan pertemuan virtual, jadi buat tautan dan kirimkan undangan saat perayaan Natal dan liburan di bulan ini untuk bercengkerama lebih dalam.

3. Kenakan piyama yang serasi dengan keluarga atau teman sekamar

Pernyataan mode terbaik yang bisa kamu lakukan saat Natal dan liburan tahun ini adalah mengenakan beberapa piyama meriah di pagi hari saat Natal.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com