Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/11/2020, 09:39 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Boraks atau sodium tetraborat adalah campuran garam mineral konsentrasi tinggi. Boraks lazim dipakai dalam pembuatan beberapa jenis makanan.

Namun, sebetulnya boraks juga digunakan dalam sektor industri, yakni sebagai campuran bahan pembuat produk pembersih hingga pengawet kayu. Selain itu, boraks juga mampu mengusir serangga.

Boraks pun bisa Anda manfaatkan sebagai bahan pembersih serbaguna di rumah Anda. Dilansir dari Apartment Therapy, Rabu (25/11/2020), berikut 9 manfaat boraks untuk pembersihan rumah Anda.

Baca juga: Manfaat Minyak Zaitun di Rumah, Bersihkan Talenan hingga Engsel Pintu

1. Sebagai cairan pembersih serbaguna

Untuk membuat cairan semprotan pembersih serbaguna dari boraks, larutkan 2 sendok teh boraks ke dalam wadah berisi 4 gelas air hangat. Kemudian, campurkan dengan 1 sendok teh cairan pencuci piring dan 4 sendok makan cuka.

Cairan ini bisa digunakan untuk membersihkan meja dapur, permukaan perangkat elektronik di dapur, jendela, dan lainnya.

Ilustrasi membersihkan dapur.SHUTTERSTOCK/ANDREY_POPOV Ilustrasi membersihkan dapur.

2. Membersihkan lantai kamar mandi

Campurkan 2 sendok makan boraks ke dalam ember berisi air hangat. Gunakan ini untuk mengepel lantai berbahan keramik atau vinyl.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com