Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Cara Meningkatkan Nilai Jual Rumah, Apa Saja?

Namun, penting juga mempertimbangkan kualitas estetika dan fungsional saat memikirkan nilai pasarnya. 

Maka itu, berinvestasi dalam pemeliharaan rumah adalah keputusan bijaksana yang bisa meningkatkan nilai jual rumah pada masa mendatang.

Dengan cara ini, Anda dapat mempertahankan keunggulan kompetitif serta menarik lebih banyak pembeli bila berencana ingin menjual rumah. 

Baik ingin menjual properti atau membangun ekuitas, berikut beberapa cara meningkatkan nilai rumah Anda dilansir dari My Decorative, Rabu (27/4/2022). 

Agen profesional dapat membantu Anda menilai rumah dengan tepat, mempercepat proses penjualan sambil memastikan mendapatkan nilai terbaik untuk properti Anda.

Selain itu, mereka dapat memberi Anda nasihat berharga dalam hal perbaikan rumah yang dapat membantu mendapatkan lebih banyak nilai dari hasil menjual rumah. 

Menurut www.localagentfinder.com.au, memperoleh layanan dari agen real estate yang sangat baik dapat dengan cepat membantu Anda memperoleh uang lebih banyak dari penjualan rumah.

Jadi, sangat penting memilih agen real estate yang tepat untuk membantu Anda mencapai nilai jual rumah. 

Tingkatkan daya tarik luar rumah 

Eksterior rumah dapat mempengaruhi nilai jual rumah secara signifikan di mata calon pembeli. Dengan meningkatkan daya tarik estetika halaman depan rumah, akan lebih mudah  memberikan titik harga yang kompetitif, terutama jika desainnya menonjol dari sudut pandang jalan.

Selain itu, eksterior yang menarik bisa meningkatkan kemungkinan beberapa pembeli potensial menyatakan minatnya untuk membeli rumah Anda dan harganya bisa naik karena permintaan yang meningkat. 

Pembeli rumah memberikan pertimbangan yang signifikan terhadap area umum ini dan mereka biasanya menentukan apakah sebuah rumah akan diminati atau tidak.

Meski merenovasi kamar mandi atau dapur memerlukan biaya mahal, Anda dapat mempertimbangkan melakukan pekerjaan sebagian dan menambahkan sentuhan halus seperti desain pencahayaan, memasang meja baru, atau mengganti ubin lama.

Perubahan kecil ini dapat memberikan tampilan yang segar dengan biaya lebih kecil. 

Pertimbangkan peningkatan hemat energi 

Berinvestasi dalam peralatan dan instalasi hemat energi juga dapat menarik lebih banyak pembeli dan membantu mendapatkan titik harga yang lebih baik untuk rumah Anda.

Penghematan energi tambahan dapat menambah nilai properti Anda dan banyak pembeli rumaa lebih memilih memiliki rumah berkelanjutan yang membutuhkan lebih sedikit energi untuk dikelola. 

Pertimbangkan mengganti pintu, jendela, dan peralatan, seperti HVAC dan bola lampu, dengan yang hemat energi. 

Tambahkan lebih banyak ruang yang layak huni

Memiliki lebih banyak ruang yang layak huni di hunian dapat meningkatkan nilai jual rumah. Inilah penting memaksimalkan luas persegi yang dimiliki di properti Anda.

Untuk menambahkan lebih banyak ruang hidup ke rumah, Anda dapat memperbaiki ruang yang belum selesai seperti ruang bawah tanah atau halaman dan mengubahnya dengan cara yang meningkatkan fungsinya.

Anda dapat merapikan sudut yang tidak terpakai dan membersihkannya untuk mengosongkan ruang lantai.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/04/27/071300176/5-cara-meningkatkan-nilai-jual-rumah-apa-saja-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke