Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zelensky Sebut Invasi Rusia ke Ukraina Terbukti Gagal Total

Kompas.com - 19/05/2022, 16:31 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber BBC,Reuters

KYIV, KOMPAS.com – Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan, invasi Rusia ke negaranya adalah bencana kegagalan yang sangat besar.

Hal tersebut disampaikan Zelensky dalam pidato Rabu (18/5/2022) malam setelah Rusia mengeklaim kemenangan strategis di Mariupol.

Zelensky mengatakan, invasi Rusia telah terbukti gagal total dan mengeklaim bahwa pasukan Moskwa telah kehabisan rudal untuk menyerang pasukan Ukraina.

Baca juga: George W Bush Salah Sebut Ukraina Jadi Irak, Penonton Tertawa

Zelensky juga mengecam para petinggi Rusia, sebagaimana dilansir BBC.

Dia menuturkan, para petinggi Rusia takut untuk mengakui bahwa kesalahan besar dibuat di tingkat tertinggi baik di level militer maupun di tingkat negara selama konflik.

Pemimpin Ukraina itu menuduh para pejabat di Moskwa memaksa tentara muda yang ikut wajib militer dan tidak berpengalaman ke garis depan.

Zelensky menambahkan, itu sama saja melemparkan mereka ke dalam pertempuran seperti umpan meriam.

Baca juga: Krisis Pangan Global Semakin Parah, Sekjen PBB Berusaha Buka Keran Gandum Ukraina

Diberitakan sebelumnya, Rusia mengeklaim bahwa hampir 700 pejuang Ukraina menyerah dari pabrik baja Azovstal di Mariupol dalam 24 jam terakhir.

Meski begitu, para pemimpin dilaporkan masih bersembunyi di dalam, menunda akhir dari pertempuran Eropa ini, sebagaimana dilansir Reuters.

Pertemuan Rusia dan Ukraina di Mariupol disebut pertempuran terpanjang dan paling berdarah selama beberapa dekade.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-84 Serangan Rusia ke Ukraina, Perlawanan Mariupol Tumbang, Finlandia dan Swedia Resmi Daftar NATO

Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan, ada 694 pejuang Ukraina lagi yang menyerahkan diri.

Itu berarti, total ada 959 orang yang kini telah meletakkan senjata mereka di pabrik baja Azovstal yang luas, yang jadi benteng terakhir para pembela Ukraina di kota itu.

Jika dikonfirmasi, pengumuman Rusia tersebut akan memecahkan banyak misteri seputar nasib ratusan pejuang Ukraina di dalam pabrik.

Baca juga: Ukraina Terkini: Rusia Sebut Lebih dari 700 Pejuang Mariupol Menyerah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com