Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengira Kuda Nil, Warga Kulit Putih Afrika Selatan Tembak Perempuan Kulit Hitam

Kompas.com - 29/04/2022, 19:04 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

LEPHALALE, KOMPAS.com - Warga kulit putih Afrika Selatan berusia 77 tahun pemilik sebuah peternakan hadir di pengadilan pada Kamis (28/4/2022), karena menembak dan melukai seorang perempuan kulit hitam yang salah dia anggap sebagai kuda nil, kata polisi

Penembak bernama Paul Hendrik van Zyl itu ditangkap pada Selasa (26/4/2022) setelah menembak perempuan yang sedang memancing dengan pasangannya di sungai kota Lephalale, provinsi Limpopo.

Dia menghadapi tuduhan percobaan pembunuhan, menurut National Prosecuting Authority (NPA).

Baca juga: Sejarah! Ketanji Brown Jackson, Perempuan Kulit Hitam Pertama Jadi Hakim Agung Amerika Serikat

"Tersangka yang ditangkap beralasan bahwa dia menembak binatang (kuda nil)," kata juru bicara polisi Mamphaswa Seabi dikutip dari AFP.

Korban yang bernama Ramokone Linah (38) menderita luka tembak di lengannya, sedangkan pasangannya berhasil bersembunyi, kata polisi.

"(Tersangka) adalah pemilik peternakan lokasi insiden itu terjadi," kata Mashudu Malabi-Dzhangi, juru bicara NPA di provinsi tersebut.

Hendrik dibebaskan dengan jaminan 1.000 rands (Rp 912.000) dan kasus itu ditunda untuk penyelidikan lebih lanjut hingga 18 Mei.

Sekelompok pendukung oposisi radikal kiri Economic Freedom Fighters (EFF) melakukan protes menentang pemberian jaminan di luar pengadilan, menurut unggahan partai tersebut di Twitter.

Insiden seperti ini biasanya menyebabkan kemarahan massa di Afrika Selatan, negara yang mengalami perpecahan rasial mendalam selama praktik politik apartheid yaitu supremasi minoritas kulit putih yang memiliki kekuasaan kuat.

Baca juga: Menengok Isi Lab Lancet Afrika Selatan, Tempat Ditemukannya Varian Omicron

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

China Kirim 2 Panda Zhu Yu dan Jin Xi ke Kebun Binatang Madrid

China Kirim 2 Panda Zhu Yu dan Jin Xi ke Kebun Binatang Madrid

Global
Mengapa Rencana Serangan Darat Israel ke Rafah di Gaza Begitu Dikecam?

Mengapa Rencana Serangan Darat Israel ke Rafah di Gaza Begitu Dikecam?

Global
Jerman Sambut Baik Keputusan Ekspor Senjata ke Israel

Jerman Sambut Baik Keputusan Ekspor Senjata ke Israel

Global
AS Disebut Akan Turunkan Ganja ke Golongan Obat Berisiko Rendah

AS Disebut Akan Turunkan Ganja ke Golongan Obat Berisiko Rendah

Global
Trump Didenda Rp 146 Juta dan Diancam Dipenjara karena Langgar Perintah Pembungkaman dalam Kasus Uang Tutup Mulut

Trump Didenda Rp 146 Juta dan Diancam Dipenjara karena Langgar Perintah Pembungkaman dalam Kasus Uang Tutup Mulut

Global
[POPULER GLOBAL] Rudal Korea Utara di Ukraina | Mahasiswa New York Rela Diskors demi Bela Palestina

[POPULER GLOBAL] Rudal Korea Utara di Ukraina | Mahasiswa New York Rela Diskors demi Bela Palestina

Global
Kapal AL Italia Tembak Drone di Laut Merah, Diduga Milik Houthi

Kapal AL Italia Tembak Drone di Laut Merah, Diduga Milik Houthi

Global
Rusia Jatuhkan 6 Rudal ATACMS Buatan AS yang Diluncurkan Ukraina

Rusia Jatuhkan 6 Rudal ATACMS Buatan AS yang Diluncurkan Ukraina

Global
Rusia Terus Serang Kharkiv Ukraina, Warga Semakin Tertekan dan Gelisah

Rusia Terus Serang Kharkiv Ukraina, Warga Semakin Tertekan dan Gelisah

Global
Universitas Columbia AS Mulai Jatuhkan Skors ke Mahasiswa Pedemo Pro-Palestina

Universitas Columbia AS Mulai Jatuhkan Skors ke Mahasiswa Pedemo Pro-Palestina

Global
Netanyahu: Israel Akan Serang Rafah dengan atau Tanpa Gencatan Senjata

Netanyahu: Israel Akan Serang Rafah dengan atau Tanpa Gencatan Senjata

Global
Peringati 75 Tahun Hubungan Bilateral, AS-Indonesia Luncurkan Kunjungan Kampus dan Kontes Fotografi

Peringati 75 Tahun Hubungan Bilateral, AS-Indonesia Luncurkan Kunjungan Kampus dan Kontes Fotografi

Global
Menlu Inggris: Hamas Ditawari Gencatan Senjata 40 Hari

Menlu Inggris: Hamas Ditawari Gencatan Senjata 40 Hari

Global
Mengapa Angka Kelahiran di Korea Selatan Terus Menurun?

Mengapa Angka Kelahiran di Korea Selatan Terus Menurun?

Internasional
Restoran Ini Buat Tantangan Santap Sayap Ayam Super Pedas, Peserta Wajib Teken Surat Pernyataan

Restoran Ini Buat Tantangan Santap Sayap Ayam Super Pedas, Peserta Wajib Teken Surat Pernyataan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com