Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eksplorasi Bakat, Wanita Filipina Ini Melukis di Punggung Kecoak

Kompas.com - 13/01/2022, 14:31 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

MANILA, KOMPAS.com – Untuk sebagian orang, kecoak adalah serangga yang menjijikkan atau menakutkan. Beberapa orang bahkan bisa lari terbirit-birit bila ada kecoak yang terbang mendekatinya.

Namun, ada juga orang yang sama sekali tidak takut atau jijik terhadap kecoak, dan justru menjadikannya medium untuk karya seni.

Seorang wanita asal Manila, Filipina, menggunakan kecoak mati sebagai kanvasnya untuk melukis.

Baca juga: Pengunjung Restoran Temukan Kecoak di Makanan Anaknya yang Sudah Habis

Melansir Oddity Central, Rabu (12/1/2022), wanita tersebut bernama Brenda Delgado.

Delgado melukis berbagai karakter seperti Spiderman, Patrick Star, dan lain-lain di punggung kecoa yang mati.

Alasan warga Caloocan City, Manila, tersebut melukis di punggung kecoak mati tersebut berawal dari insiden yang sederhana.

Suatu waktu, dia menyapu beberapa serangga mati dari ruang kerjanya. Ketika melihat betapa mengilapnya dan halusnya sayap kecoak, dia berpikir untuk mengecatnya.

Baca juga: Pria Ini Bawa Kecoak yang Terluka ke Dokter Hewan

Delgado, yang juga merupakan seorang seniman, lantas mengambil cat minyak dan mengecat punggung kecoak yang mati itu.

Dari situlah, berbagai karya seni bisa muncul di punggung kecoak berkat tangan Delgado.

Contoh lukisan yang disalin Delgado di punggung kecoak adalah Starry Night buatan Van Gogh atau Girl With a Pearl Earring buatan Vermeer.

“Kepada rekan-rekan seniman, jangan takut untuk mengeksplorasi bakat Anda dan menantang diri sendiri untuk melakukan hal-hal yang menurut Anda tidak mungkin,” tulis Delgado dalam salah satu unggahan di akun Instagram-nya.

Baca juga: Dua Pria Lemparkan Kantong Penuh Kecoak ke Restoran, Bertepatan Perjamuan Polisi

Keunikan Delgado dalam menuangkan karya-karyanya mendapat respons yang beragam di media sosial.

Beberapa pengguna media sosial memuji orisinalitasnya. Ada juga yang menuduhnya melakukan kekejaman terhadap hewan.

Dengan lebih dari 300 pengikut di Instagram, Delgado baru memulai perjalanannya menjadi seniman yang menuangkan karyanya di punggung kecoak.

Baca juga: Takut Kecoak, Istri Minta Pindah 18 Kali dalam 3 Tahun, Suami Tak Tahan dan Minta Cerai

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com