AMSTERDAM, KOMPAS.com - Ratu kecantikan Belanda, Dilay Willmestein, yang terpilih sebagai Miss World Netherlands, mundur dari pagelaran Miss World 2021 karena tak mau disuntik vaksin Covid-19.
Miss World 2021 akan digelar di Puerto Rico pada pertengahan Desember, dan peserta kompetisi harus sudah divaksin virus corona.
Namun, Dilay Willmestein (21) menolak divaksin, sehingga tak bisa berpartisipasi di Miss World 2021.
Baca juga: Profil Singkat Caroline Jurie, Mrs World yang Lepas Paksa Mahkota Mrs Sri Lanka
View this post on Instagram
Pengunduran diri perempuan asal Eindhoven itu dikonfirmasi oleh juru bicara pemilihan Miss World pada Selasa malam (5/10/2021) waktu setempat.
Posisi ratu kecantikan Belanda itu kemudian digantikan Lizzy Dobbe dari kawasan Den Helder.
Lizzy Dobbe adalah juara dua kontes Miss World Netherlands.
"Saya belum siap disuntik. Saya tidak merasa baik tentang itu," kata Dilay Willemstein dikutip Kompas.com dari NL Times, Rabu (6/10/2021).
Willemstein mengaku, di kontes Miss World Netherlands dia tidak menyadari juga harus divaksinasi.
"Tapi saya suka melihat ke depan. Pintu ini tertutup, tapi pintu baru akan terbuka untukku," ujar Dilay Willmestein tentang pupusnya kesempatan tampil di Miss World.
Ratu kecantikan Belanda itu sebelumnya mengatakan, menjuarai Miss World adalah impiannya seumur hidup.
Baca juga: 10 Ratu Paling Kejam dalam Sejarah Dunia
Kita bisa akhiri pandemi Covid-19 jika kita bersatu melawannya. Sejarah membuktikan, vaksin beberapa kali telah menyelamatkan dunia dari pandemi.
Vaksin adalah salah satu temuan berharga dunia sains. Jangan ragu dan jangan takut ikut vaksinasi. Cek update vaksinasi.
Mari bantu tenaga kesehatan dan sesama kita yang terkena Covid-19. Klik di sini untuk donasi via Kitabisa.
Kita peduli, pandemi berakhir!
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.