Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Negara yang Larang Warga India Masuk karena Covid-19 Mengganas

Kompas.com - 23/04/2021, 19:10 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

KOMPAS.com – Covid-19 di India mengganas saat melaporkan kasus harian Covid-19 tertinggi dalam satu hari yakni sebanyak 314.835 kasus pada Kamis (22/4/2021).

Jumlah tersebut menjadikan India memecahkan rekor sebagai negara yang mencatatkan kasus Covid-19 terbanyak dalam satu hari di dunia.

Baca juga: Positif Covid-19 dan Langgar Karantina Mandiri, Pasutri di India Dikunci Tetangganya Sendiri

Sejumlah rumah sakit di wilayah India utara dan barat, termasuk New Delhi, telah mengeluarkan pemberitahuan bahwa stok oksigen sudah sangat menipis.

Selain itu, India mencatat lebih dari 2.000 kematian akibat Covid-19 pada Rabu (21/4/2021).

Saat situasi Covid-19 di India semakin parah, para pemimpin dunia mempertimbangkan kembali penerbangan yang berangkat dari “Negeri Anak Benua” tersebut.

Beberapa negara bahkan sudah melarang penerbangan yang berasal dari India.

Melansir Khaleej Times, Jumat (23/4/2021), berikut daftar negara yang sejauh ini melarang penerbangan dan membatasi penumpang dari India:

Baca juga: Pasok Tabung Oksigen Rumah Sakit di India Kosong Saat Kasus Covid-19 Melonjak

1. Pakistan

Pakistan pada Senin (19/4/2021) melarangan kedatangan penumpang dari India baik melalui udara maupun darat selama dua pekan ke depan.

Langkah tersebut diambil Pakistan setelah muncul varian baru mutasi ganda virus corona.

Pusat Komando dan Operasi Nasional Pakistan (NCOC) akan melakukan peninjauan terhadap beberapa negara pada 21 April, mengingat adanya varian virus corona dari India di negara lain.

Baca juga: Covid-19 India Mengganas, Cerita WNI: Warga Kasta Atas Merasa Hebat, Abaikan Prokes

2. Amerika Serikat (AS)

Pada Senin, warga AS disarankan untuk tidak bepergian ke India karena memburuknya pandemi Covid-19 di negara tersebut.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS menyatakan, bahkan orang yang sudah divaksin pun mungkin berisiko terkena dan menyebarkan varian Covid-19 terbaru.

“Orang yang sudah divaksinasi penuh harus menghindari semua perjalanan ke India,” kata CDC AS.

Baca juga: Kengerian Covid-19 di India, Pasangan Pengantin Baru Dikremasi Bersama Ratusan Korban Meninggal Lain

3. Inggris

Inggris pada Senin mengumumkan larangan para penumpang pesawat dari India mulai pukul 04.00 waktu setempat pada Jumat.

Mutasi virus corona dari India dianggap lebih cepat menyebar Inggris. Di Inggris, jumlah infeksi baru, pasien yang dirawat, dan kematian telah menurun dalam beberapa hari terakhir.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok Sebagai Pecundang...

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok Sebagai Pecundang...

Global
Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Global
Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia Demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia Demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Global
Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Global
100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

Global
Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Global
Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Global
Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Global
Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Global
Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

Global
Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Global
Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Meski Diprotes di Kontes Lagu Eurovision, Kontestan Israel Maju ke Final

Global
Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Tasbih Antikuman Diproduksi untuk Musim Haji 2024, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Kata Netanyahu Usai Biden Ancam Setop Pasok Senjata ke Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com