Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pasukan Ukraina Seberangi Tepi Timur Sungai Dnipro yang Dikuasai Rusia

Gubernur Kherson yang ditunjuk Rusia yaitu Vladimir Saldo mengatakan, kelompok sabotase Ukraina bersembunyi di pinggiran Kota Kozachi Lageri, tetapi sudah diusir oleh pasukan Moskwa.

"Pada hari pertama provokasi... kelompok sabotase individu dapat bersembunyi di pinggiran permukiman," kata Saldo, dikutip dari kantor berita AFP.

"Sampai hari ini, wilayah Kozachi Lageri sudah sepenuhnya diamankan secara fisik--tidak ada militer Ukraina di sana," tambahnya, dalam komentar yang diterbitkan oleh kantor berita TASS.

Komentar Saldo keluar setelah Wakil Menteri Pertahanan Ukraina Ganna Malyar pekan ini menegaskan, unit tertentu pasukannya melakukan tugas khusus di tepi kiri sungai Dnipro.

"Kami tidak bisa memberikan detailnya," ujar dia.

Sementara itu, para blogger Rusia pekan lalu mengatakan, detasemen Ukraina berada di kota itu dan melakukan penembakan di sana, tetapi pasukan Moskwa masih menguasai peemukiman tersebut.

  • Serangan Balik Ukraina Alami Kemajuan di Tengah Ladang Ranjau Rusia
  • Rusia Lepaskan Tembakan Peringatan ke Kapal Kargo yang Menuju Pelabuhan Ukraina

Pengakuan Rusia datang saat Ukraina maju dengan serangan baliknya yang sudah lama dijanjikan untuk merebut kembali wilayah-wilayah yang lepas.

Ukraina merebut kembali tepi barat wilayah Kherson pada November 2022, dan meluncurkan operasi sporadis di tepi timur sejak itu.

Meskipun mengakui pertempuran berjalan sulit termasuk di timur laut Kharkiv--lokasi Rusia mengeklaim kemajuan--Kyiv mengatakan bahwa pasukannya bercokol di timur.

https://www.kompas.com/global/read/2023/08/19/081700370/pasukan-ukraina-seberangi-tepi-timur-sungai-dnipro-yang-dikuasai-rusia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke