Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arkeolog Temukan Kamar Mandi Kuno Era Romawi di Mesir, Lengkap dengan "Bathtub"

KAIRO, KOMPAS.com – Para arkeolog yang melakukan penggalian di sekitar kuil di Mesir menemukan kamar mandi kuno era Romawi.

Mereka melakukan penggalian di dekat Kuil Khnum di Esna dan menemukan beberapa reruntuhan bangunan, termasuk kamar mandi berusia 1.400 tahun tersebut.

Kementerian Pariwisata dan Purbakala Mesir dalam rilisnya pada Sabtu (24/12/2022) mengatakan, temuan kamar mandi kuno tersebut lengkap dengan bathtub dan bathing seat.

Para arkeolog mengatakan, kamar mandi kuno tersebut merupakan kamar mandi bertingkat yang berasal dari zaman Romawi.

Tingkat atasnya memiliki lantai bata merah dengan struktur bundar yang mungkin digunakan sebagai tempat mandi.

Sedangkan tingkat bawahnya memiliki koridor untuk udara panas dan air untuk mencapai bathtub.

Ruangan itu juga memiliki tangga dengan desain bunga dan geometris di dinding, sebagaimana dilansir Miami Herald.

Meski demikian, yang tersisa dari bangunan ini hanyalah fondasi dan tiang-tiang kecil yang kemungkinan membentuk gerbang atau pintu masuk.

Penggalian tersebut juga menemukan bangunan yang digunakan sebagai gudang senjata, kata para arkeolog.

Gudang senjata itu terbuat dari batu bata merah dan bekas batu yang diambil dari reruntuhan lain. Strukturnya juga memiliki sekat yang terbuat dari kayu pohon palem.

Para arkeolog menuturkan, reruntuhan-reruntuhan itu memberi para peneliti sekilas pandangan ke era sejarah yang berbeda.

Untuk diketahui, Kuil Khnum didedikasikan untuk dewa Mesir kuno yang menciptakan manusia di atas roda tembikarnya, lapor Lonely Planet.

Pembangunan kuil tersebut dimulai sekitar 100 SM. Situs tersebut ditinggalkan selama periode Romawi, periode yang dimulai pada 30 SM hingga 600-an M.

https://www.kompas.com/global/read/2022/12/28/133100570/arkeolog-temukan-kamar-mandi-kuno-era-romawi-di-mesir-lengkap-dengan

Terkini Lainnya

Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Global
Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Global
Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 Fase 

Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 Fase 

Global
Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Global
Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Global
Warga Kuba Terpikat Jadi Tentara Rusia karena Gaji Besar dan Paspor

Warga Kuba Terpikat Jadi Tentara Rusia karena Gaji Besar dan Paspor

Internasional
Warga Rafah Menari dan Bersorak Mendengar Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata di Gaza...

Warga Rafah Menari dan Bersorak Mendengar Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata di Gaza...

Global
Rangkuman Hari Ke-803 Serangan Rusia ke Ukraina: Atlet Ukraina Tewas | Tentara Latihan Senjata Nuklir

Rangkuman Hari Ke-803 Serangan Rusia ke Ukraina: Atlet Ukraina Tewas | Tentara Latihan Senjata Nuklir

Global
5 Orang Tewas di Rafah dalam Serangan Udara Israel Semalam

5 Orang Tewas di Rafah dalam Serangan Udara Israel Semalam

Global
Juara Angkat Besi Eropa Ini Tewas dalam Perang Membela Ukraina

Juara Angkat Besi Eropa Ini Tewas dalam Perang Membela Ukraina

Global
Israel Bersumpah Lanjutkan Serangan di Rafah, sebab Gencatan Senjata Tak Pasti

Israel Bersumpah Lanjutkan Serangan di Rafah, sebab Gencatan Senjata Tak Pasti

Global
Taiwan Kembangkan Sistem Satelit Serupa Starlink Milik Elon Musk

Taiwan Kembangkan Sistem Satelit Serupa Starlink Milik Elon Musk

Internasional
[POPULER GLOBAL] Warga Gaza Diperintahkan Mengungsi | Kucing Terjebak Masuk Kardus Paket

[POPULER GLOBAL] Warga Gaza Diperintahkan Mengungsi | Kucing Terjebak Masuk Kardus Paket

Global
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata di Gaza, Jeda Perang 7 Bulan

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata di Gaza, Jeda Perang 7 Bulan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke