Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengusaha Muda Ini secara Harfiah Jual Udara dari Kota Asalnya

BOGOTA, KOMPAS.com – Juan Carlos Alvarado, seorang pengusaha muda dari Medellin, Kolombia, mengaku bahwa dia menghasilkan ratusan dollar AS per hari dengan menjual botol berisi udara dari kota asalnya.

Medellin merupakan kota terbesar kedua di Kolombia, dikenal sebagai "Kota Musim Semi Abadi" karena iklimnya yang nyaman sepanjang tahun.

Karena latar belakang kota kelahirannya itu, Alvarado berpikiran untuk menjual udara, secara harfiah, dari Kota Medellin.

“Di sini kami menyimpan suasana Medellin, yang istimewa, sebuah permata,” kata Alvarado, sebagaimana dilansir Oddity Central, Kamis (25/8/2022).

Alvarado mengatakan, dirinya mengambil udara dari Kota Medellin lalu mengemasnya dengan nama Medellin Air. “Tentu saja, saya memastikan kualitasnya,” tutur Alvarado.

Botol kecil tersebut sebelumnya harus dibersihkan secara menyeluruh untuk memastikan tidak ada bau apa pun.

Namun, dia tidak memerinci metode yang dia maksud untuk menghasilkan Medellin Air.

“Saya membuat perangkat yang efisien, pengumpul udara, yang membutuhkan waktu antara 15 dan 30 menit untuk menjebak partikel untuk menghasilkan suasana musim semi,” ujar Alvarado.

Tak diduga, produknya tersebut laku keras dan dia menggandakan bisnisnya. Pada hari ketiga, Alvarado dilaporkan menjual sekitar 300 botol kepada turis di Parque Lleras, di El Poblado, Medellin.

“Saya ingin maju dengan karier artistik saya dan ini adalah salah satu ide gila yang muncul di benak saya mengingat sulitnya mendapatkan sponsor,” kata Alvarado.

“Udara botolan bisa membuat Anda tertawa pada awalnya, tetapi ini adalah produk yang sudah jadi,” lanjut Alvarado.

Medellin Air telah mendapatkan banyak perhatian di media sosial serta televisi nasional di Kolombia. Hal tersebut membuat Alvarado semakin kebanjiran pelanggan.

Sejak saat itu, dia membuat halaman media sosial untuk botol udara Medellin Air guna membantunya menjual lebih banyak lagi.

“Orang-orang mengkritik saya sebagai penipu, tetapi ini adalah bisnis yang lebih sulit daripada yang terlihat,” ucap Alvarado.

“Tidak pernah mudah untuk mengisi botol dengan udara. Paling cepat 15 menit dan paling lama 30 menit untuk memasukkan udara bersih Medellin ke dalam botol,” sambung Alvarado.

https://www.kompas.com/global/read/2022/08/26/110100370/pengusaha-muda-ini-secara-harfiah-jual-udara-dari-kota-asalnya

Terkini Lainnya

Kebakaran di Apartemen Hanoi, 14 Orang Tewas

Kebakaran di Apartemen Hanoi, 14 Orang Tewas

Global
Putri Remajanya Marah, Ayah Ini Berlutut Minta Maaf Tak Mampu Belikan iPhone

Putri Remajanya Marah, Ayah Ini Berlutut Minta Maaf Tak Mampu Belikan iPhone

Global
Rangkuman Hari Ke-820 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Izinkan Penyitaan Aset AS | Polandia dan Yunani Serukan UE Ciptakan Perisai Pertahanan Udara

Rangkuman Hari Ke-820 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Izinkan Penyitaan Aset AS | Polandia dan Yunani Serukan UE Ciptakan Perisai Pertahanan Udara

Global
Saat Ratusan Ribu Orang Antar Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Tempat Peristirahatan Terakhirnya...

Saat Ratusan Ribu Orang Antar Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Tempat Peristirahatan Terakhirnya...

Global
Arab Saudi Setop Keluarkan Izin Umrah untuk Berlaku Sebulan

Arab Saudi Setop Keluarkan Izin Umrah untuk Berlaku Sebulan

Global
Kerusuhan dan Kekerasan Terjadi di Kaledonia Baru, Apa yang Terjadi?

Kerusuhan dan Kekerasan Terjadi di Kaledonia Baru, Apa yang Terjadi?

Global
[POPULER GLOBAL] 20 Penumpang Singapore Airlines di ICU | Israel Kian Dikucilkan

[POPULER GLOBAL] 20 Penumpang Singapore Airlines di ICU | Israel Kian Dikucilkan

Global
 Pertama Kali, Korea Utara Tampilkan Foto Kim Jong Un Beserta Ayah dan Kakeknya

Pertama Kali, Korea Utara Tampilkan Foto Kim Jong Un Beserta Ayah dan Kakeknya

Global
Penumpang Singapore Airlines Dirawat Intensif, 22 Cedera Tulang Belakang, 6 Cedera Tengkorak

Penumpang Singapore Airlines Dirawat Intensif, 22 Cedera Tulang Belakang, 6 Cedera Tengkorak

Global
Krisis Kemanusiaan Gaza Kian Memburuk, Operasi Kemanusiaan Hampir Gagal

Krisis Kemanusiaan Gaza Kian Memburuk, Operasi Kemanusiaan Hampir Gagal

Global
Nikki Haley, Saingan Paling Keras Trump Berbalik Arah Dukung Trump

Nikki Haley, Saingan Paling Keras Trump Berbalik Arah Dukung Trump

Global
Rusia Serang Kharkiv, Ukraina Evakuasi 10.980 Orang

Rusia Serang Kharkiv, Ukraina Evakuasi 10.980 Orang

Global
Menerka Masa Depan Politik Iran Setelah Kematian Presiden Raisi

Menerka Masa Depan Politik Iran Setelah Kematian Presiden Raisi

Global
Ongkos Perang Ukraina Mulai Bebani Negara Barat

Ongkos Perang Ukraina Mulai Bebani Negara Barat

Global
Israel Mulai Dikucilkan Negara-negara Eropa, Bisakah Perang Segera Berakhir?

Israel Mulai Dikucilkan Negara-negara Eropa, Bisakah Perang Segera Berakhir?

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke