Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bom Habis, Pasukan AS Jatuhkan Banyak Toilet Bekas di Perang Vietnam

KOMPAS.com - Perang tak hanya menyimpan kisah mengerikan. Banyak hal aneh bin ajaib yang juga terjadi.

Pada 1965, Perang Vietnam sudah berlangsung sekitar 10 tahun.

Pasukan AS mulai kering kerontang. Selain kesulitan memenangkan perang, mereka mengalami kekurangan pasokan persenjataan.

Pesawat pengebom AS mengalami hal yang sama.

Bahkan saat melancarkan misi ke wilayah musuh di Vietnam Utara, mereka hanya membawa separuh muatan.

Cantelan bom di pesawat banyak yang kosong. Para pilot pun jadi menganggur.

Dilansir berbagai sumber, para pilot AS lantas memasang cantelan bom di pesawat dengan toilet bekas.

Inilah "bom toilet bekas" yang bersejarah, yang menyemarakkan Perang Vietnam. Membayangkan hal ini tentu bisa mengocok perut.

Tapi sekali lagi, ini perang, bukan lucu-lucuan.

Bayangkan, toilet yang dijatuhkan dari ketinggian, dan menghantam benda di bawahnya.

Keras dan padatnya toilet, yang biasanya diduduki, saat itu malah berpotensi menghantam kepala sampai pecah.

Belum lagi pecahan keramik yang terlempar dari ledakan bom menakjubkan ini. Tajamnya bisa melukai kulit dan mata.

Tapi, anekdot lain menyebut bahwa kalau bom yang terlempar masih utuh, pasukan Viet Cong kebingungan akan mengambilnya.

Mereka berpikir bahwa itu adalah barang mewah.

Pada bulan Oktober 1965, pilot Angkatan Laut AS (US Navy) bahkan menggunakan bom toilet “secara resmi”.

Ini untuk merayakan penggunaan bom oleh militer AS yang telah mencapai 6 juta buah.

Satu pesawat jenis A-1 Skyraider membawa juru kamera untuk mengabadikan penjatuhan bom-bom toilet itu.

https://www.kompas.com/global/read/2021/09/24/182013370/bom-habis-pasukan-as-jatuhkan-banyak-toilet-bekas-di-perang-vietnam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke