Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Netizen China Rayakan Kemenangan Emma Raducanu di US Open, Ini Sebabnya

Emma lahir di Kanada. Ayahnya berasal dari Romania, sementara ibunya adalah warga "Negeri Panda". Mereka pindah ke London saat Emma berusia dua tahun.

Banyak warganet di Weibo gembira akan prestasi Emma. Apalagi setelah videonya berterima kasih kepada fans dalam bahasa Mandarin viral.

"Dia berbicara seperti gadis Dong Bei," kata salah satu warganet, merujuk kepada kampung halaman ibu Emma di timur laut China.

Emma Raducanu sempat menceritakan dirinya yang keturunan Tionghoa dalam wawancara terdahulu, membuat netizen "Negeri Panda" bangga.

"Dia mengatakan sering datang ke China, dan mengidolakan Li Na. Saya begitu tersentuh," ujar pengguna Weibo lainnya.

Beberapa warganet menyamakan petenis peringkat 23 dunia tersebut dengan bintang pop Taiwan, Rainie Yang.

Tetapi seperti dilansir BBC, ada juga yang berusaha menjaga jarak. "Dia itu Inggris. Kenapa kalian berusaha mengeklaimnya?"

Dalam wawancara itu, Emma mengatakan dia memberikan kredit kepada keluarga ibunya yang disebut bermental tangguh.

Emma Raducanu menuturkan, dari ibunya dia belajar tentang disiplin dan menghormati orang lain. "Saya bisa mengatakan dialah sebagian besar inspirasi saya," ujar dia.

Remaja yang berkunjung ke rumah keluarga ibunya di Shenyang setiap liburan itu mengaku sangat suka menonton acara TV Taiwan.

Pada Sabtu (11/9/2021), dia mengandaskan wakil Kanada Leylah Fernandez straight sets dengan skor 6-4 dan 6-3.

Kemenangan Emma di US Open membuatnya jadi wanita Inggris pertama dalam 44 tahun terakhir yang juara Grand Slam.

https://www.kompas.com/global/read/2021/09/13/212148770/netizen-china-rayakan-kemenangan-emma-raducanu-di-us-open-ini-sebabnya

Terkini Lainnya

AS Hancurkan Sebagian Jembatan Baltimore yang Ambruk untuk Bebaskan Kapal Terjebak

AS Hancurkan Sebagian Jembatan Baltimore yang Ambruk untuk Bebaskan Kapal Terjebak

Global
Pedemo Israel Cegat Truk Bantuan ke Gaza, Banting Makanan sampai Berserakan

Pedemo Israel Cegat Truk Bantuan ke Gaza, Banting Makanan sampai Berserakan

Global
[POPULER GLOBAL] Lampu Lalin Unta | Thailand SIta 1 Ton Meth Kristal

[POPULER GLOBAL] Lampu Lalin Unta | Thailand SIta 1 Ton Meth Kristal

Global
Rangkuman Hari Ke-810 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran 30 Kota | Apartemen Roboh

Rangkuman Hari Ke-810 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran 30 Kota | Apartemen Roboh

Global
Ukraina Serang Fasilitas Energi Rusia Dekat Perbatasan

Ukraina Serang Fasilitas Energi Rusia Dekat Perbatasan

Global
Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Perancis Gaungkan Slogan 'Berkendaralah Seperti Perempuan'

Kampanye Keselamatan Lalu Lintas, Perancis Gaungkan Slogan "Berkendaralah Seperti Perempuan"

Global
Rusia Gempur 30 Kota dan Desa di Ukraina, 5.762 Orang Mengungsi

Rusia Gempur 30 Kota dan Desa di Ukraina, 5.762 Orang Mengungsi

Global
Demonstrasi Pro-Palestina di Kampus-Kampus AS Bergulir ke Acara Wisuda

Demonstrasi Pro-Palestina di Kampus-Kampus AS Bergulir ke Acara Wisuda

Global
Afghanistan Kembali Dilanda Banjir Bandang, Korban Tewas 300 Lebih

Afghanistan Kembali Dilanda Banjir Bandang, Korban Tewas 300 Lebih

Global
Nasib Migran dan Pengungsi Afrika Sub-Sahara yang Terjebak di Tunisia

Nasib Migran dan Pengungsi Afrika Sub-Sahara yang Terjebak di Tunisia

Internasional
Hezbollah Klaim Serangan yang Lukai 4 Tentara Israel

Hezbollah Klaim Serangan yang Lukai 4 Tentara Israel

Global
Momen Polisi New York Tak Sengaja Semprotkan Merica ke Muka Sendiri Saat Bubarkan Protes Pro-Palestina

Momen Polisi New York Tak Sengaja Semprotkan Merica ke Muka Sendiri Saat Bubarkan Protes Pro-Palestina

Global
Manusia Pertama Penerima Transplantasi Ginjal Babi, Meninggal

Manusia Pertama Penerima Transplantasi Ginjal Babi, Meninggal

Global
Saat Anak-anak Gaza Tetap Bersemangat Belajar di Tengah Perang yang Menghancurkan...

Saat Anak-anak Gaza Tetap Bersemangat Belajar di Tengah Perang yang Menghancurkan...

Global
9 Mei, Hari Rusia Memperingati Kemenangan Soviet atas Nazi Jerman

9 Mei, Hari Rusia Memperingati Kemenangan Soviet atas Nazi Jerman

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke